SuaraJabar.id - Gol telat bek Persib Gustavo Franca di menit 90+3 membatalkan kemenangan Bali United yang sudah di depan mata di laga tunda pekan ke-12 Liga 1 yang digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Kabupaten Gianyar, Bali, Selasa (7/1/2025) malam.
Tuan rumah Bali United harus rela berbagi satu poin pada laga krusial tersebut menyusul laga yang berkesudahan 1-1 sekaligus menegaskan posisi Persib yang tidak terkalahkan di Liga 1 musim 2024/2025 sejauh ini.
Dalam pertandingan yang berlangsung sengit dan disaksikan 10.868 penonton dengan pengadil wasit Erfan Efendi itu, Bali United menciptakan banyak peluang. Tapi Irfan Jaya dan kawan-kawan kesulitan mengonversi peluang itu menjadi gol.
Pertahanan ketat tim tamu dan penampilan cemerlang kiper Maung Bandung, Kevin Ray Mendoza, membuat tak ada gol tercipta pada babak pertama.
Baca Juga: Persib Bandung Berduka, Dokter Raffi Ghani Tutup Usia
Pada babak kedua skuad Serdadu Tridatu tancap gas sampai kemudian mencetak gol dari sundulan Rahmat Arjuna pada menit ke-47 setelah memanfaatkan umpan Privat Mbarga.
Skuad tamu asuhan Bojan Hodak berupaya membalas. Namun, serangan mereka bisa dihalau kiper Adilson Maringa.
Petaka menimpa Bali United pada menit ke-88 karena bermain dengan 10 orang setelah Yabes Roni diganjar kartu merah karena melakukan pelanggaran.
Persib memanfaatkan betul surplus satu pemain dan akhirnya mereka menciptakan gol balasan dari sepakan Gustavo Franca pada menit ke-93.
Persib pun kokoh di puncak klasemen dengan 39 poin, sedangkan Bali United menduduki posisi keempat dengan 28 poin.
Baca Juga: Momen Emosional Jelang Duel Persib vs Persita, Pemain Dilepas Ibu dan Istri Menuju Lapangan Hijau
Susunan pemain
Bali United: Adilson Maringa (kiper), Elias Dolah, Brandon Wilson, Privat Mbarga, Yabes Roni, Kadek Agung, Novri Setiawan, Irfan Jaya, Kadek Arel, Rahmat, Everton Nascimento.
Pelatih: Stefano Cugurra
Persib: Kevin Ray Mendoza (kiper), Nick Kuipers, Gustavo de Franca, Kakang Rudianto, Tyronne del Pino Ramos, Adam Alis Setyano, David da Silva, Marc Klok, Rachmat Irianto, Ciro Alves Silva, Edo Febriansah.
Pelatih: Bojan Hodak.
Berita Terkait
-
Banjir Gol! Persita Sikat Arema FC dalam Duel Menegangkan
-
Ekonomi Kreatif Suporter: Dari Kecintaan kepada Persib hingga Tembus Pasar Asia
-
Pertandingan Arema FC vs Persebaya Surabaya Dipastikan Bakal Digelar di Bali
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
-
Persija Menang Saat Tim Compang-camping, Pelatih Spanyol Geleng-geleng
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Liga Inggris: Kalahkan Ipswich Town, Arsenal Selamatkan MU dari Degradasi
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Layar AMOLED Terbaik April 2025
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V50 Lite 4G vs vivo V50 Lite 5G, Serupa Tapi Tak Sama!
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
Terkini
-
Cianjur Rawan Predator Anak! Ada 17 Kasus Pencabulan dan Pemerkosaan
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI