SuaraJabar.id - Dokter klub Liga 1 Persib Bandung dr. Wira Prasetya Chandra menjelaskan kondisi dari pemain Rachmat Irianto masih dalam pemantauan.
Dikutip dari laman resmi klub, Selasa (14/1/2025), Wira menjelaskan bahwa pemain yang akrab disapa Rian itu sudah berangsur membaik namun belum bisa kapan dipastikan bisa dimainkan.
"Kondisi Rachmat Irianto sudah membaik, meskipun masih tetap dalam monitoring," ujar Wira.
Rachmat Irianto mengalami cedera ketika Persib Bandung menghadapi PSBS Biak pada pekan ke-18 Liga 1 Indonesia di Stadion Lukas Enembe, Sentani, Kabupaten Jayapura, Sabtu lalu.
Baca Juga: Klasemen Liga 1: Tidak Terkalahkan, Persib Bandung Tutup Putaran Pertama di Posisi Puncak
Pada pertandingan tersebut, mantan pemain Persebaya Surabaya itu, Rian, harus ditandu ke luar lapangan untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut dan digantikan posisinya oleh Henhen Herdiana.
Wira menambahkan bahwa dirinya belum bisa memprediksi lamanya masa pemulihan yang dibutuhkan Rian dan mengaku masih memerlukan waktu untuk melihat perkembangan pemulihannya hingga beberapa hari ke depan.
"Menunggu besok dalam monitoring dan observasi. Hari ini dia diistirahatkan," jelas Wira.
Selanjutnya Persib Bandung dijadwalkan akan menjamu Dewa United pada pekan ke-19 Liga 1 Indonesia di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Jumat (17/1/2025) pukul 19.00 WIB.
Diperkirakan Rachmat Irianto masih akan absen pada pertandingan tersebut dan pelatih Bojan Hodak harus menyiapkan pemain yang tepat untuk mengisi posisi yang ditinggalkan pemain yang pernah membela Timnas Indonesia tersebut.
Baca Juga: Hasil Liga 1: Gol Telat Gustavo Franca Selamatkan Persib dari Kekalahan di Markas Bali United
Berita Terkait
-
Karir Tak Bagus di Australia, Rafael Struick Diisukan akan Main di Liga 1?
-
Jordi Amat Resmi ke Persib? Manajemen Sampai Kontak Legenda Belanda
-
Dihadiri Bintang Persib Marc Klok, Mills Launching Fall Winter 2025
-
Tak Cuma Saddil dan Jordi Amat, Bos Persib Akui Komunikasi dengan Jay Idzes dan Ragnar Oratmangoen
-
BRI Liga 1: Kans Persib Bandung Samai Rekor Back to Back Juara Bali United
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
Terkini
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura
-
Bersinergi dengan BPKH dan Kemenag, BRI Sediakan Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
-
Direktur Utama BRI Hery Gunardi Jadi Ketum PERBANAS 20242028, Punya Berbagai Karir Cemerlang
-
Keberlanjutan Kinerja Jangka Panjang, BRI Siapkan Dana Rp3 triliun untuk Buyback Saham