SuaraJabar.id - Wakil Bupati Cianjur terpilih Ramzi Geys Thebe mengatakan tetap menjalani pekerjaan sebagai artis guna mempromosikan Kabupaten Cianjur, agar lebih dikenal secara luas mulai dari dalam hingga luar negeri, dengan jadwal disesuaikan.
"Awalnya saya ingin meninggalkan dunia entertainment agar fokus mendampingi Bupati Cianjur, tapi saya urungkan karena saya dapat lebih mengenalkan Cianjur dengan berbagai program pemerintah melalui tayangan di televisi," kata Ramzi di Cianjur, Jawa Barat, Jumat (7/2/2025).
Bahkan sebelum dinyatakan resmi sebagai Bupati dan Wakil Bupati Cianjur terpilih bersama dr Wahyu, dia sudah mengenalkan Kabupaten Cianjur di sejumlah televisi nasional, termasuk mengenalkan pilar budaya Cianjur "Ngaos, Mamaos, Maenpo".
Dia menilai pilihan tetap menjalani profesi sebagai artis dan sebagai wakil bupati dapat menguntungkan dalam mensosialisasikan program dan berbagai promosi lainnya tentang Kabupaten Cianjur secara luas.
Baca Juga: Hasil Pilkada Kota Cirebon Dipastikan Tanpa Sengketa
“Selama ini saya hanya mengenalkan diri sendiri, namun setelah ditetapkan terpilih sebagai wakil bupati, saya mengemban tugas membawa nama Kabupaten Cianjur agar lebih dikenal lagi," kata Ramzi dikutip ANTARA.
Niat dia menjalani dua profesi tersebut, mendapat dukungan dari berbagai kalangan, termasuk masyarakat pendukung di Cianjur, namun tetap memprioritaskan tugas sebagai wakil bupati mendampingi Bupati Cianjur.
“Skala prioritasnya membantu kinerja bupati, sehingga saya hanya mengambil pekerjaan sebagai artis pada malam hari," kata Ramzi.
Seperti diberitakan KPU Kabupaten Cianjur, menggelar rapat pleno terbuka penetapan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Kabupaten Cianjur Tahun 2024 pasangan dr Mohamad Wahyu Ferdian dan Ramzi Geys Thebe, Kamis.
Ketua KPU Cianjur Mochamad Ridwan mengatakan penetapan pemenang Pilkada Cianjur 2024 dilakukan setelah pihaknya mendapat surat keputusan dari Mahkamah Konstitusi ke KPU RI yang diterima pada hari Kamis petang.
"Tahapan pleno penetapan pemenang Pilkada Cianjur sempat tertunda karena pasangan calon nomor urut 1 mengajukan gugatan ke MK, setelah digelar sidang dan dinyatakan ditolak, kami langsung menggelar rapat pleno terbuka penetapan pemenang," katanya.
Berita Terkait
-
Bawaslu Awasi Ketat 8 Daerah PSU: Terindikasi Pelanggaran, Serang hingga Banjarbaru Jadi Sorotan
-
Potret Pemungutan Suara Ulang di Berbagai Daerah Indonesia
-
Bawaslu RI Periksa 12 Orang Terkait Dugaan Politik Uang di PSU Pilkada Serang
-
KPU Klaim 8 Daerah Siap Gelar Pemungutan Suara Ulang Pilkada Akhir Pekan Ini
-
KPU Percepat Pelaksanakan PSU di Parigi Moutong karena Terbentur Jadwal Ibadah
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Liga Inggris: Kalahkan Ipswich Town, Arsenal Selamatkan MU dari Degradasi
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Layar AMOLED Terbaik April 2025
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V50 Lite 4G vs vivo V50 Lite 5G, Serupa Tapi Tak Sama!
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
Terkini
-
Cianjur Rawan Predator Anak! Ada 17 Kasus Pencabulan dan Pemerkosaan
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI