SuaraJabar.id - Bank Mandiri Group kembali berbagi kebaikan di bulan suci Ramadan dengan masyarakat. Total ada sekitar 57.600 paket Ramadan akan disalurkan kepada anak yatim, masyarakat dhuafa serta lansia di seluruh Indonesia.
Tak hanya itu, sebanyak 668 yayasan juga akan menerima santunan untuk membantu aktivitas ibadah mereka di bulan Ramadan.
Adapun paket yang disalurkan terdiri dari paket sekolah berupa tas, alat tulis, sarung, mukena bagi anak yatim. Sedangkan bagi lansia, paket Ramadan berisikan susu, vitamin, obat-obatan, dan kelengkapan kesehatan lansia. Bank Mandiri juga menyalurkan santunan bagi kaum dhuafa.
Di Bank Mandiri Region VI/Jawa Barat, Bank Mandiri Group memberikan bingkisan ramadan kepada sekitar 3.740 anak yatim piatu, dhuafa dan lansia serta 45 yayasan sebagai bentuk empati dan momen untuk menempa kepekaan sosial karyawan dalam semangat sinergi dalam kebaikan di bulan Ramadan 1446 H.
Baca Juga: UMKM Naik Kelas Bersama Bank Mandiri Lewat Program Livin Pasar
Dalam aksi sosial ini, perwakilan anak yatim piatu, dhuafa dan lansia menerima santunan dan bingkisan Ramadan yang diserahkan oleh Direktur Utama Bank Mandiri, Darmawan Junaidi dan Regional CEO Region VI/Jawa 1, Nila Mayta Dwi Rihandjani. Darmawan menyatakan pemberian santunan akan melibatkan karyawan di Kantor wilayah, Area dan Badan Pembina Kerohanian Islam (Bapekis) Bank Mandiri.
“Penyaluran dilakukan secara bertahap dengan melibatkan berbagai elemen Mandirian di penjuru Indonesia sehingga dapat memperkuat engagement karyawan dalam aksi sosial agar tepat sasaran dan manfaat. Sejalan dengan komitmen perusahaan untuk hadir di tengah masyarakat, program ini merupakan kegiatan yang kami lakukan setiap tahun sebagai konsistensi perseroan dalam berbagi kepada sesama di bulan yang penuh berkah" ujar Darmawan, dalam keterangannya, di Jakarta, pada Senin (17/3/2025).
Regional CEO Bank Mandiri Regional VI/Jawa Barat, Nila Mayta Dwi Rihandjani, menambahkan bahwa kegiatan ini melibatkan Perusahaan Anak Bank Mandiri dan Mandiri Amal Insani (MAI) Foundation sebagai wujud sinergi Mandiri Group. Adapun penyaluran bingkisan Ramadan dilakukan secara bertahap sejak pekan kedua Ramadan hingga menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 H.
Lebih lanjut Darmawan menambahkan, kegiatan ini juga sejalan dengan tema Ramadan Bank Mandiri tahun ini, yakni “Raih Ketenangan, Banyak Kemenangan”. Dengan berbagi kepada sesama, Darmawan berharap dalam momen ini, seluruh pihak dapat meraih ketenangan hati dan keberkahan yang lebih besar dalam setiap langkahnya.
“Sebagai agen pembangunan, Bank Mandiri berkomitmen untuk terus menghadirkan nilai-nilai sosial dalam setiap inisiatifnya. Melalui semangat berbagi di bulan Ramadan ini, Bank Mandiri berharap dapat mengakselerasi peran sebagai mitra masyarakat dan memperkuat sinergi di dalam ekosistem perusahaan,” pungkasnya.
Baca Juga: Perluas Layanan di Sektor Pendidikan, Bank Mandiri Teken MoU dengan UI
Profil Bank Mandiri Group
Berita Terkait
-
Syarat Top Up OVO Rp 2 Juta via Bank Mandiri, Ini Cara dan Biayanya
-
Buka Puasa dengan Nasi Kapau dan Lauk Pauk Khas Minang, Harga Mulai Rp20 Ribu
-
Pertamina Hadir untuk Masyarakat Aimas Sorong Papua Barat Lewat Sobat Aksi Ramadan 2025
-
Bawa Anak Ziarah Kubur: Boleh atau Tidak Menurut Agama Islam?
-
Lebih Indah dari 1000 Bulan, Kenapa Malam Lailatul Qadar Dirahasiakan?
Terpopuler
- Gubri Wahid Pusing Mikirin Defisit APBD: Omongan Syamsuar Terbukti, Sempat Diejek SF Hariyanto
- Colek Erick Thohir, 5 Pemain Keturunan Grade A Siap Dinaturalisasi Timnas Indonesia Setelah Maret 2025
- Manajer Respons Potensi Dean James hingga Joey Pelupessy Rusak Keseimbangan Timnas Indonesia
- Eks Penyerang AZ Alkmaar Kelahiran Zwolle: Saya Dihubungi PSSI
- Erick Thohir Singgung Kevin Diks dan Sandy Walsh: Saya Tidak Tahu
Pilihan
-
Timnas Indonesia Jalani Latihan Perdana, Suporter: Baunya Wangi Banget
-
Eksklusif Prediksi Australia vs Timnas Indonesia: Laga Krusial dan Magis Racikan Patrick Kluivert
-
Pasar Saham Indonesia Terjun Hebat, Lebih Parah dari IHSG Era Pandemi COVID-19?
-
IHSG Anjlok, Bos BEI Salahkan Donald Trump
-
IHSG Anjlok, Pertumbuhan Ekonomi RI Kena Pangkas Lagi Dibawah 5 Persen Pada 2025
Terkini
-
Jelang Arus Mudik Lebaran 2025, Polres Kuningan Cek Kelaikan Puluhan Bus
-
Polresta Bandung Tetapkan Lima Tersangka Kasus Pengeroyokan Juru Parkir, Pelaku Anggota Geng Motor
-
Polres Garut Gelar Salat Gaib dan Doa Bersama untuk Tiga Anggota Polri yang Gugur di Way Kanan
-
Sambut Kebaikan Ramadan 1446 H, Bank Mandiri Group Berbagi 57.600 Santunan
-
Pentingnya Manfaatkan Waktu Libur Lebaran untuk Beraktivitas Bersama Keluarga Menurut Psikolog