Apes Banget! Mahasiswa UIN Motornya Bisa Raib di Kampus Sendiri

"Kata Satpam juga sebulan ini sudah 10 kali motor hilang rata-rata motor matic. Bahkan temen saya juga dua orang kehilangan motor," ucapnya.

Agung Sandy Lesmana
Jum'at, 24 Januari 2020 | 16:33 WIB
Apes Banget! Mahasiswa UIN Motornya Bisa Raib di Kampus Sendiri
Ilustrasi. [Facebook]

SuaraJabar.id - Nasib malang menimpa M. Aditya Prianto (21) mahasiswa Jurusan Jurnalistik Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Gunung Djati, Bandung.

Motor miliknya, raib digondol maling di Parkiran Lecturer Hall, Kampus UIN SGD pada Kamis (23/1/2020) malam.

Kejadian itu bermula ketika Aditya tengah berteduh di sekitaran lokasi. Tidak berlangsung lama, pelaku mengunakan kesempatan saat hujan untuk melancarkan aksinya.

"Saya parkir pukul 16.30 WIB, ditinggalin untuk meneduh pas mau balik ke parkiran mau pulang sekitar pukul 19.00 WIB motor saya hilang," ujarnya saat ditemui ayobandung.com--jaringan Suara.com, Jumat (24/1/2020).

Baca Juga:Pria Ini Sengaja Maling dan Ditangkap Polisi Biar Bisa Terhindar dari Pacar

Dia menjelaskan waktu kejadian kondisi lokasi dalam keadaan ramai, namun tidak terlihat Satpam berjaga. Pada saat kejadian Satpam berjaga hanya di gerbang masuk kampus.

"Pas hilang malam kemarin saya langsung lapor ke Satpam, dan kemudian melaporkan ke Polsek Panyileukan baru tadi pagi," katanya.

Aditya menyebutkan dilokasi kejadian ada dua CCTV, namun hanya satu yang berfungsi. Sehingga aksi maling yang menggondol motornya tidak terjangkau CCTV.

"Kata Satpam juga sebulan ini sudah 10 kali motor hilang rata-rata motor matic. Bahkan temen saya juga dua orang kehilangan motor," ucapnya.

Dia meminta kepada pihak Kampus UIN SGD untuk lebih mengetatkan penjagaan, berkaca maraknya aksi pencurina motor yang terjadi akhir-akhir ini. Selain itu, sejumlah fasilitas keamanan harus ditambah agar aksi serupa tidak terulang kembali.

Baca Juga:Dibacok Maling Motor, 3 Jari Satpam Kompleks Perumahan TNI AL Putus

"Respons kampus pada kejadian yang menimpa saya biasa saja. Saya minta perbaikan sistem keamanan baik CCTV dan pengamanan jangan sampai terjadi lagi," katanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini