Gegara Dipanggil Ibu oleh Ojol, Wanita Ngamuk: Jangan Lancang Pak Sopir

"Tolong ya lain kali jangan lancang panggil dengan sebutan ibu. Maaf saya bukan ibu-ibu, saya 24 tahun belum menikah," kata wanita itu

Fitri Asta Pramesti
Kamis, 28 Januari 2021 | 19:12 WIB
Gegara Dipanggil Ibu oleh Ojol, Wanita Ngamuk: Jangan Lancang Pak Sopir
Ilustrasi ojek online. (Suara.com/Ema Rohimah)

"Jadi sekali lagi tidak perlu manggil dengan sebutan ibu. Dan saya sudah jelasin ke sopir gr*b-nya, kok enggak ada niat minta maaf karena sudah salah panggil. Emang ini supir gr*b kurang ajar!! Jangan lancang lagi ya pak sopir, makasih banyak," ujarnya marah-marah.

Tak sekedar marah, Shella turut memberikan bintang satu pada supir ojol tersebut. Akibatnya, ojol tersebut terkena suspend atau akunnya ditangguhkan, sehingga ia tak bisa bekerja.

Isi ulasan perempuan yang marah akibat dipanggil ibu oleh supir ojol (instagram.com/nenk_update)
Isi ulasan perempuan yang marah akibat dipanggil ibu oleh supir ojol (instagram.com/nenk_update)

Walhasil, unggahan pada akun Instagram itu pun viral dan memancing sejumlah warganet berkomentar.

Tak sedikit dari mereka lantas menyayangkan aksi perempuan itu.

Baca Juga:Orderan Customer Nggak Kira-kira, Driver Ojol sampai Naik Tensi

"Padahal maksud bapak gr*b-nya manggil 'ibu' biar lebih sopan. Kasian driver-nya dapat bintang satu cuma gara-gara begini," tutur akun @chaca_chanong.

"Lah gue aja dipanggil pak biasa aja," imbuh akun @_rifaqilaa.

"Pasti 24 tahun mukanya tua," celetuk akun @thisirra.

"Hehhh wkwkwk aku umur 21 tahun sering dipanggil ibu enggak pernah mempermasalahin apapun tolong," tulis akun @nursyahirashakban.

"Gitu aja diribetin, lagi datang bulan kali si mbak," tandas akun @herdinapriska.

Baca Juga:Ikuti Petunjuk Sesuai Maps, Driver Ojol Curhat Sering Nyasar ke Kuburan

"Orang juga enggak tahu yang pesen umur berapa bambank, di aplikasi driver-nya enggak nulisin berapa umur anda, apa pekerjaan anda, sudah nikah apa belomm. Entar kalau manggil mbak semua yang emak-emak bilangnya, enggak sopan saya di panggil mbak," komentar akun @sylviekusuma.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak