SuaraJabar.id - Seorang penjual cilok mengalami nasib malang usai menerima sebuah pesanan dari pelanggannya. Ia tertipu si pelanggan yang meminta dibuatkan cilok senilai Rp 25 ribu.
Kisah penjual cilok itu pun menuai perhatian warganet.
Penjual bernama Lukman itu menceritakan bahwa dirinya sudah menunggu si pelanggan selama 2 jam lamanya ketika cilok pesanan itu siap.
Ia menceritakan kronologi dikerjai pelanggan itu lewat TikTok yang kemudian dibagikan oleh akun akun instagram @energisolo.
Baca Juga:Pria Ini Niatnya Prank Kasir Minimarket, Endingnya Malah Syok
"Yang ngerjain orang usaha,,bener" #gadaakhlak," tulis dia pada caption pada unggahan tersebut.
Dalam video itu, sang penjual menggambarkan kronologi bagaimana dirinya mendapatkan order fiktif tersebut.
"Buat yang pesen cilok Rp 25 ribu, tolong jangan mempermainkan kami. Bagi saya orang gak punya, Rp 25 ribu itu besar. Tega kah kalian?," curhat sang penjual.
Ia pun menunjukkan cilok-cilok yang dia jual tersebut.
"Saya ini tulang punggung keluarga. Saya rela kepanasan untuk bapak ibu saya. Setelah sampai lokasi menunggu 2 jam gak ada kabar. Terima kasih prank kalian ke rakyat kecil benar-benar berhasil," tambahnya.
Baca Juga:Viral Wanita Nangis Ditinggal Nikah Jelang Ulang Tahun, Ternyata demi Prank
Sejak diunggah saat malam tahun baru, video itu sudah ditonton lebih dari 23 ribu kali dan mendapat beragam komentar dari warganet.
"Mungkin dg cara inilah Allah mengangkat derajat seorang hamba. Viral banyak yg doain Insyaa Allah diganti oleh Allah rejeki yg berkah melimpah.. Aamiin aamiin yaa Rabb," tulis @ayunoer*****.
Lalu ada juga yang berkomentar, "Azab orang suka ngeprank, mati nya juga di prank, udah mati eh idup lagi eh abis idup lagi eh taunya mati beneran," tulis @nikm****.