Saeful juga mendata dan menghubungi pihak keluarga dari 7 makam yang mengalami kerusakan. Menurutnya, pihaknya akan melakukan koordinasi untuk pemindahan jenazah dari lokasi makam saat ini.
"Kita sedang identifikasi makamnya satu-satu dan kita juga bekerja sama dengan warga yang mengetahui ahli warisnya untuk kita hubungi. Jadi kita perkirakan ada 7 makam yang harus kita pindahkan, karena yang 7 itu bisa dibilang cukup parah kerusakannya," tandasnya.
5. Upaya Penanganan
Kepala Dinas Cipta Karya, Bina Konstruksi dan Tata Ruang Kota Bandung, Bambang Suhari mengatakan bahwa pihaknya telah menyiapkan langkah-langkah dalam upaya penanganan dari puluhan makam yang terdampak di TPU Sirnaraga Bandung. Upaya tersebut meliputi:
Baca Juga:Foto SIM Pakai Kerudung Putih, Pas Jadi Kepala Terlihat Melayang
- Mengidentifikasi jumlah makam yg terdampak.
- Mendata setiap makam yg terdampak.
- Menghubungi keluarga ahli waris yg makam nya perlu dipindahkan (7m makam).
- Menentukan lokasi pemindahan.
- Melaksanakan pemindahan.
- Menyampaikan surat untuk Dinas Sumber Daya Air dan Bina Marga (DSDABM) Kota Bandung dan Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) untuk perbaikan Kirmir oleh BBWS dan pembuatan Bronjong oleh DSDABM Kota Bandung.
- Koordinasi dengan kewilayahan dan Polsek Cicendo.
- BBWS dan DSDABM Kota Bandung sedang melakukan perbaikan kirmir dan bronjong.
Kontributor : Rifka