"Saya baru dievakuasi jam 6 pas magrib dengan cara material bangunan diangkat dulu secara manual," terang Nurhayati.
Setelah berhasil dievakuasi oleh warga dan petugas gabungan, Nurhayati diketahui mengalami luka lecet pada sekujur tubuhnya dan patah tulang kaki hingga harus menjalani tindakan operasi di RSUD Cibabat pada hari ini.
Di RSUD Cibabat hingga kini sudah menangani 10 orang pasien korban gempa di Cianjur. Rata-rata pasien yang datang mengalami patah tulang usai terkena reruntuhan bangunan dan sebagainya.
Kontributor : Ferrye Bangkit Rizki
Baca Juga:'Guncangannya Dahsyat' Cerita Sudirman Saat Cianjur Digoyang Gempa