SuaraJabar.id - Nasib nahas dialami remaja berinisial AH (17) yang tewas di tangan MR (14) usai keduanya menjalani duel maut di Kawasan Kecamatan Ciampea, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
AH tewas dengan kondisi mengenaskan lantaran sabetan celurit yang masih menancap di bagian kepalanya.
Kasat Reskrim Polres Bogor AKP Benny Cahyadi mengatakan duel maut tersebut bermula saat kedua remaja ini terlibat saling ejek di media sosial Facebook pada Kamis (14/3/2019).
"Awalnya saling mengejek di Facebook hingga janjian untuk melakukan perkelahian tanding satu lawan satu di daerah Ciampea," kata Benny, dalam keterangannya di Mapolres Bogor, Jawa Barat, Senin (18/3/2019).
Setelah bertemu, AH dan MR berduel menggunakan senjata tajam jenis celurit. Duel yang disaksikan langsung oleh masing-masing kelompoknya itu berlangsung sengit, hingga akhirnya AH tewas di lokasi kejadian.
"Saat duel, MR terkena bacok di bahu kanan dan korban di tangan kiri. Lalu MR kena bacok lagi di mulutnya dan dibalas membacok kepala korban di kepala dengan cerut masih menancap," jelasnya.
Keluarga korban yang mengetahui kejadian tersebut melaporkannya ke polisi. MR pun dijerat Pasal 80 ayat 3 UU No 35 Tahun 2014 perubahan atas UU No 23 Tahun 2002, tentang Perlindungan Anak dan atau Pasal 184 ayat 4 KUHP ancaman penjara 15 tahun.
"Kami mengimbau seluruh masyarakat dan orang tua untuk lebih aktif dan peduli terhadap lingkungan, terutama keluarga jangan pernah sedikit pun memberi kebebasan anak terutama di malam hari," tutupnya.
Kontributor : Rambiga
Baca Juga: Aplikasi Jakarta Aman Era Anies, Mirip Qlue Era Ahok, Bedanya Apa?
Berita Terkait
-
Balas Dendam Usai Dikeroyok, Pelajar SMP Tewas Ditikam Saat Pulang Sekolah
-
Duel Maut, Setiyono Diduga Tewas karena Tertikam Pisau Sendiri
-
Kronologi Duel Maut di Lereng Kelud, Korban Alami Luka Tusuk di Perut
-
Terlibat Duel Maut, Pelaku Penusukan di Lereng Kelud Dikenal Tertutup
-
Terlibat Duel Maut, Tangan Penjaga Pintu Rel Kereta Nyaris Putus
Terpopuler
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
Terkini
-
Tertinggal 0-2, Adam Alis Cetak Brace Penentu di Menit Krusial Hajar Selangor 3-2
-
Jantung Pahlawan Hutan Berhenti Berdetak: Anggota Gakkum Kemenhut Wafat Saat Jalankan Tugas
-
Bak Menanti Hujan di Musim Kemarau! 4 Link DANA Kaget Rp 260 Ribu Siap Guyur Saldo Anda
-
Ada Apa di Balik Hutan Gunung Salak? TNI AD Ungkap Rahasia Ratusan Tenda Emas Ilegal
-
Program Makan Bergizi Gratis Sumbang Inflasi Jabar 0,45 Persen, BPS Ungkap Dampak Tak Terduga