SuaraJabar.id - Warga yang mencoblos di tempat pemungutan suara (TPS) 041 di Desa Bojong Koneng, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat dapat makan gratis. Pagi tadi, Capres nomor urut 02 Prabowo Subiato mencoblos di TPS tersebut.
Pantauan Suara.com, makanan dan minuman gratis tersebut dijajakan oleh para pedagang sudah berada tepat di depan TPS 041, sejak pagi. Ada pedagang bubur ayam, ketoprak, nasi kuning hingga soimay.
Ratusan warga yang hendak menggunakan hak pilihnya pun langsung menyerbu para pedagang. Tak hanya itu, puluhan awak media yang sedang meliput Prabowo juga ikut menikmati makanan gratis itu.
"Empat hari lalu ada yang datang, katanya panitia, bilang suruh ke sini. Sudah diborong, jadi yang mau makan gratis," kata seorang pedagang Somay, Topik kepada Suara.com di lokasi, Rabu (17/4/2019).
Baca Juga: 4 Anak Rizieq Shihab Nyoblos di TPS 045 Petamburan
Topik yang sehari-harinya jualan berkeliling di sekiar wilayah Kecamatan Babakan Madang ini mengaku dalam sehari mampu menjual 100 porsi siomay.
"Ya alhamdulilah, jadi enggak perlu keliling lagi kan sudah dibayar semua," ungkapnya.
Seperti diketahui, Prabowo Subianto bersama Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon menggunakan hak pilihnya di TPS 041, Kampung Curug, Desa Bojong Koneng, Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Setelah mencoblos, keduanya langsung bertolak ke Kartanegara, Jakarta untuk menyaksikan hitung cepat bersama tim Badan Pemenangan Nasional (BPN).
Baca Juga: Mulan Jameela Punya Nazar Jika Prabowo - Sandiaga Menang, Apa Itu?
Kontributor : Rambiga
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Transformasi Digital BRIAPI Sukses Membawa BRI Raih Pengakuan Global
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Tasikmalaya: Media Lokal Perlu Diversifikasi Sumber Pendapatan
-
4 Santri Tewas Tertimbun Tanah Longsor di Sukabumi, BPBD Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Tersedia 100 Ribu Hadiah Termasuk BMW 520i M Sport di BRImo FSTVL, Ini Cara Memenangkannya!
-
Lewat Tanya Sabrina, Kamu Bisa Cari Rekomendasi Merchant Hiburan saat Weekend