Scroll untuk membaca artikel
Chandra Iswinarno
Minggu, 26 Mei 2019 | 17:51 WIB
Liburan Natal dan akhir tahun 2018, Gerbang Tol Cikarang Utama dipadati kendaraan dari Jakarta menuju ke luar kota. (Suara.com/Mochamad Yacub Ardiansyah)

SuaraJabar.id - Pemerintah Kota Bekasi, Jawa Barat bakal menutup seluruh u-turn yang ada di jalan protokol dan arteri selama arus mudik dan balik Lebaran 2019. Hal itu dilakukan untuk mengurai kepadatan lalu lintas selama arus mudik dan balik lebaran 2019.

"Semua u-turn kita upayakan ditutup yah, ini untuk mengurai kepadatan lalu lintas selama arus mudik dan balik Lebaran 2019," kata Kepala Dinas Perhubungan Kota Bekasi, Yayan Yuliana, Minggu (26/5/2019) kepada Suara.com.

Penutupan u-turn di seluruh titik yang ada dilakukan terkait dengan pemberlakukan one way di Tol Jakarta - Cikampek. Semula, pemberlakuan one way direncanakan mulai dari Bekasi Barat hingga Cikampek. Namun, kini titik pemberlakukan one way telah dirubah.

"Hasil rapat terakhir kami dengan Jasa Marga dan Korlantas Polri itu diubah, jadi kita tidak terkena imbas pemberlakukan one way," ujar dia.

Baca Juga: Menhub: Presiden Jokowi Menginginkan Mudik Tahun Ini Lebih Lancar

Jika pemberlakukan one way berada di Bekasi Barat kata Yayan, Kota Bekasi adalah daerah paling dirugikan lantaran kendaraan yang mengarah ke Jakarta maupun Cikampek akan melintasi jalan arteri.

"Makanya untuk meminimalisir kemacetan sluruh u-turn akan kami tutup meskipun pemberlakukan one way ada di Cikarang Kabupaten Bekasi," imbuh Yayan.

Disamping itu, lanjut Yayan, selama Lebaran 2019 terdapat lebih kurang 500 personel yang akan bersiaga.

"Mereka mulai turun dari H-10 hingga H+5. Sistemnya shift ya agar mereka juga bisa beristirahat," pungkasnya.

Kontributor : Mochamad Yacub Ardiansyah

Baca Juga: Menhub Tinjau Kesiapan Jalan Tol untuk Penerapan One Way saat Mudik Lebaran

Load More