SuaraJabar.id - Rekayasa lalu lintas untuk mengantisipasi kepadatan lalu lintas Kota Depok, Jawa Barat yang akan menggunakan Tol Jagorawi Sesi II mulai diberlakukan sejak Senin (3/6/2019).
Polresta Depok bersama Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Depok, Jawa Barat dengan operator tol telah menyiapkan rekayasa lalu lintas.
Bagi pengendara yang akan menggunakan tol tersebut diimbau masuk melalui pintu Gerbang Tol (GT) Margonda 1 dari Jalan Margonda dengan memutar balik di depan Dealer Toyota Jalan Margonda.
"Tol Margonda 1 ini untuk masuk Tol Jagorawi. Kemudian pada saat keluar pintu Tol Margonda II maka nanti akan kita arahkan ke arah kiri nanti akan dibuka balik arah di depan Pesona Square atau Juanda 2," kata Kapolresta Depok, Komisaris Besar Didik Sugiarto, Selasa (4/6/2019).
Baca Juga: Beroperasi Sementara, Truk dan Bus Dilarang Masuk Pintu Tol Kukusan Depok
Didik mengemukakan, pihaknya akan melihat dampak dari arus lalu lintas saat ini. Apabila masuk ke Juanda 2 terjadi kepadatan maka akan dilakukan rekayasa lalu lintas di depan pusat perbelanjaan Pesona Square, Jalan Juanda.
Kemudian untuk Gerbang Tol Kukusan, pihaknya akan melakukan penebalan pada titik-titik yang berpotensi terjadi kemacetan. Dia mengemukakan ada beberapa titik yang sudah diidentifikasi akan mengalami peningkatan arus lalu lintas.
"Nanti kita lihat titik kemacetannya ada di mana. Tapi anggota kami dan juga dishub sudah kita ploting di sana. Tentunya, setelah ini akan kita evaluasi dampak dari dibukanya uji coba pintu tol ini," jelasnya.
Didik mengatakan, tujuan uji coba ini untuk mengurangi kepadatan arus yang ada di keluar pintu Tol Cisalak 3.
"Memang menjelang hari raya titik kepadatannya cukup meningkat karena aktivitas pengemudi keluar dari Tol Cisalak cukup tinggi. Disamping arus dari arah Bogor menuju Jakarta maupun sebaliknya meningkat semua, sehingga terjadi kepadatan," ujarnya.
Baca Juga: Kurangi Kemacetan di Depok, Pintu Tol Kukusan Dioperasikan Sementara
"Ini untuk memberikan pengurangan titik beban yang ada di pintu Tol Cisalak, tentunya kita lihat perkembangan dengan dibukanya pintu tol ini nanti titik macetnya dimana, namun sudah kita antisipasi, "
Berita Terkait
-
Dibangun Tepat Waktu, PPRE Jamin Kualitas Proyek Jalan Tol Cijago Seksi 3
-
Deretan Fakta di Balik Rumah yang Berdiri di Proyek Tol Cijago, Milik Siapa?
-
Fakta-fakta di Balik Satu Rumah yang Berdiri Kokoh Sendiri di Tengah Proyek Tol Cijago
-
Kini Dibongkar, Siapa Pemilik Rumah yang Berdiri di Tengah Proyek Tol Cijago?
-
Belum Digusur, Penampakan Rumah di Tengah Proyek Jalan Tol Cijago Seksi 3B
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura