SuaraJabar.id - Pasar Ujung Berung, Kota Bandung kebakaran. Sebanyak 62 kios hangus. Kebakaran terjadi, Minggu (10/6/2019) malam.
Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB), Dadang Iriana menduga api akan menjalar ke sejumlah kios lain, pasalnya para kios banyak yang berbahan kayu yang mudah terbakar. Selain itu, api juga telah menjalar hingga lantai dua.
"Sejauh ini kita lihat ada 62 kios liar (pinggir jalan) yang terbakar," kata Dadang kepada wartawan di sela-sela pemadaman.
Sementara itu ratusan warga sekitar berkerumun dan menyaksikan salah satu pasar di Bandung Timur tersebut dilalap api. Ada juga para pemilik kios yang berusaha menyelamatkan barang dagangannya yang masih tersisa.
Baca Juga: Kebakaran Pasar Ujung Berung Bandung Hanguskan 62 Kios
Kebakaran yang terjadi di Pasar Ujung berung sementara ini diduga berawal dari arus pendek listrik salah satu kios buah buahan.
"Itu diduga karena listrik di tukang buah, kemudian katanya ada kios yang jualan mercon di sekitar tukang buah itu," kata Dadang.
Api merembet ke kios-kios lain karena dominan berbahan kayu yang mudah terbakar. Pihaknya telah mengerahkan 14 unit mobil pemadam dari wilayah Bandung. Sedangkan petugas kebakaran masih berupaya untuk memadamkan api agar tidak menjalar ke seluruh pasar. (Antara)
Berita Terkait
-
Pria di Cilandak Apes usai Nekat Oplos Gas LPG 3 Kg, BS Masih Bisa Berlari saat Tubuhnya Terbakar
-
Dilumat Si Jago Merah, Begini Detik-detik Gedung BPJS di Cempaka Putih Terbakar
-
Perkuat Pemadam Kebakaran, Kemendagri Bakal Jalin Kerja Sama dengan Denmark
-
Publik Lebih Percaya Pemadam Kebakaran, Pramono Anung: Suami Istri Berantem? Damkar
-
Kisah Sugianto: Pekerja Migran Indonesia Jadi Pahlawan di Korea Selatan!
Terpopuler
- Selamat Tinggal Jordi Amat
- Sosok Pengacara Paula Verhoeven, Adabnya di Podcast Jadi Perbincangan
- Mobil Bekas Eropa Murah di Bawah Rp50 Juta, Ini Rekomendasinya Lengkap dengan Spesifikasi dan Pajak
- Daftar Kode Redeem FF Token SG2 Terbaru, Lengkap Sepanjang April 2025
- 12 Potret Rumah Mewah Luna Maya: Usung Modern Tropis, Pakai Listrik 33 Ribu Watt
Pilihan
-
20 Fakta Liverpool Juara Liga Inggris: Arne Slot Meneer Pertama
-
Momen Langka! Pemain Keturunan Maluku Jewer Kapten Timnas Indonesia di Serie A
-
Hasil BRI Liga 1: Gol Sho Yamamoto Bawa Persis Solo Jungkalkan Persita
-
7 Rekomendasi Produk Make Up Lokal BPOM, Murah dengan Kualitas Terbaik
-
Siswa Nakal Jabar 'Disekolahkan' di Barak Militer, Program Mulai Digelar Mei 2025!
Terkini
-
Coffee Shop di Solo Ini Sekarang Go Global Berkat BRI, Simak Pengalamannya
-
Siswa Nakal Jabar 'Disekolahkan' di Barak Militer, Program Mulai Digelar Mei 2025!
-
Malam Kelam Cisujen Sukabumi, Suara Tembakan Renggut Nyawa Petani di Saung Ilalang
-
BRI Pacu UMKM Tumbuh dengan KUR, Fokus Kepada Sektor Pertanian
-
Kamandalu Ashitaba Go Global, BRI UMKM EXPO(RT) 2025 Jadi Gerbang Pasar Internasional