SuaraJabar.id - Seorang bandar judi Togel Hongkong, Ramli Yusuf alias Ending (55) dibekuk polisi di Kampung Benda RT 3/4, Kelurahan Jatirasa, Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi, Jawa Barat, Selasa (6/8/2019) malam.
Ramli ditangkap setelah polisi mendapat laporan dari masyarakat sipil.
Kasubbag Humas Polres Metropolitan Bekasi Kota, Kompol Erna Ruswing Andari mengatakan warga yang resah dengan ulah Ramli karena menyebarkan penyakit masyarakat.
"Masyarakat resah dan melaporkan aktivitas pelaku, petugas dilapangan langsung merespon dan melakukan penangkapan," kata Erna Ruswing Andari, Rabu (7/8/2019).
Baca Juga: Sempat Lumpuh, Layanan Disdukcasip Kota Bekasi Kembali Normal
Berdasarkan keterangan warga, Ending kerap menawarkan dan menjual kupon kepada warga bahkan para pemuda sekitar.
"Saat ditangkap pelaku sedang merekap nomor togel ke dalam buku. Tersangka sempat berkelit bahwa rekapan itu adalah judi togel," ujar dia.
Kepada polisi, pelaku yang kini sudah ditetapkan sebagai tersangka mengakui perbuatannya setelah petugas mendapati sejumlah barang bukti lain berupa buku tulis bertuliskan tiara maxi, satu buah pulpen merk standard warna hitam, empat 4 lembar potongan kertas kecil bertuliskan nomer pasangan togel.
Polisi juga menyita dua lembar potongan kertas kecil bertuliskan nomer pasangan togel dan uang tunai Rp 309 ribu.
"Sudah kami tahan di Mapolsek Jatiasih," katanya.
Baca Juga: Asyik Pacaran Dikalungi Celurit, Sejoli Dirampok Gengster di Bekasi
Guna mempertanggunjawabkan perbuatanya, tersangka Ending dijerat dengan Pasal 303 ayat (1) KUHP dengan ancaman maksimal lima tahun penjara.
Kontributor : Mochamad Yacub Ardiansyah
Berita Terkait
-
Selain Lucky Hakim, Istri Wali Kota Bekasi Juga Jadi Korban Amukan Dedi Mulyadi
-
Pelajar Tagih Janji Perbaikan Sekolah ke Walkot Bekasi saat Banjir, Panen Dukungan Publik
-
Wali Kota Bekasi Nginap di Hotel Mewah Saat Rumahnya Kebanjiran, Warganet: Pakai Uang Negara Ngga?
-
Isi Garasi Wali Kota Bekasi Tri Adhianto, Disorot Usai Istri Diduga Ngungsi ke Hotel saat Banjir
-
Sosok Wiwiek Hargono, Istri Wali Kota Bekasi Ngungsi ke Hotel saat Warganya Kebanjiran
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura