SuaraJabar.id - Tim Densus 88 Antiteror Polri dan Polres Cirebon Kota membekuk pedagang es, terduga teroris. Pria berinisial BA (33) itu diamankan di rumah mertuanya di kawasan Pagongan Timur, Kelurahan Panjunan, Kecamatan Lemahwungkuk, Kota Cirebon, Jawa Barat, pada Minggu (13/10/2019) malam.
Ketua RW 03 Kelurahan Panjunan, Syarif Rahman menyebut, di rumah itu BA tinggal bersama istrinya dan empat anaknya. Sementara, mertua BA atau sang empunya rumah justru tinggal di Bogor.
"Diamankan dulu sama petugas, baru setelahnya (sekitar dua jam kemudian) rumahnya digeledah," ujar Syarif seperti diberitakan ayobandung.com - jaringan Suara.com, Senin (14/10/2019).
Syarif menuturan, proses penggeledahan tak terkendala apapun. Penghuni rumah bersikap kooperatif dengan mempersilakan petugas menggeledah isi rumah. Pengeledahan berlangsung setidaknya satu jam.
Dari dalam rumah, petugas menyita sebuah benda tajam berupa belati serta beberapa buah buku. Barang bukti itu selanjutnya dibawa petugas ke Mapolres Cirebon Kota.
Menurut Syarif, hanya dua kamar yang digeledah, mengingat total kamar di rumah itu pun hanya sejumlah itu.
Lebih lanjut, pria berinisial BA diketahui baru sekitar satu tahun menempati rumah itu. Pria perantauan asal Sumatera dan beristrikan perempuan asal Cirebon itu sehari-hari berjualan es.
"Dia (BA) jualan es, istrinya sih enggak kerja, ibu rumah tangga saja," katanya.
Syarif mengaku tak menyangka BA akan ditangkap petugas anti teror karena dugaan keterlibatannya dalam aktivitas terorisme. Selama tinggal di rumah mertuanya, BA diakuinya jarang bersosialisasi dengan masyarakat sekitar.
Baca Juga: Amankan Wilayah Dari Pengaruh Terorisme, Polres Pasuruan Akan Lakukan Ini
"Mereka jarang sosialisasi," ungkap Syarif.
Berita Terkait
-
Mantan Napi Terorisme Abdul Rochim, Kembali Ditangkap Densus 88
-
Kominfo Klaim Sudah Blokir 11.800 Situs Terorisme sejak 2009
-
Cegah Aksi Terorisme, Indonesia Latihan Bersama dengan Filipina - Malaysia
-
Jokowi Didesak Ubah Draf Perpres Tugas TNI Berantas Terorisme, Ini Kata DPR
-
Menhan Sebut TNI-Polri Hanya Mampu Tangani Terorisme 1 Persen
Terpopuler
- Profil 3 Pelatih yang Dirumorkan Disodorkan ke PSSI sebagai Pengganti Kluivert
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 5 Rekomendasi Mobil Sunroof Bekas 100 Jutaan, Elegan dan Paling Nyaman
- Warna Lipstik Apa yang Bagus untuk Usia 40-an? Ini 5 Rekomendasi Terbaik dan Elegan
- 5 Day Cream Mengandung Vitamin C agar Wajah Cerah Bebas Flek Hitam
Pilihan
-
Cerita Danantara: Krakatau Steel Banyak Utang dan Tak Pernah Untung
-
Harga Emas Turun Empat Hari Beruntun! Galeri 24 dan UBS Hanya 2,3 Jutaan
-
Jeje Koar-koar dan Bicara Omong Kosong, Eliano Reijnders Akhirnya Buka Suara
-
Saham TOBA Milik Opung Luhut Kebakaran, Aksi Jual Investor Marak
-
Isuzu Kenalkan Mesin yang Bisa Telan Beragam Bahan Bakar Terbarukan di JMS 2025
Terkini
-
76 Izin Tambang Baru Terbit di Jabar, Kadis ESDM: Arahan Dedi Mulyadi..
-
Dugaan Korupsi Anggaran 2025, Wakil Wali Kota Bandung Dicegah ke Luar Negeri?
-
Viral Detik-Detik Polisi Kepung Simpang Bappenda! Puluhan Motor Balap Liar Kocar-Kacir di Cibinong
-
Kasus Korupsi Anggaran 2025, Kejaksaan Sita Ponsel-Laptop Usai Periksa Wakil Wali Kota Bandung
-
Jalur Utama Bandung-Cianjur Lumpuh Total! Pohon Tumbang Blokir Akses, Antrean Kendaraan Mengular