SuaraJabar.id - Rekaman belasan mobil hanyut terbawa arus banjir setinggi tiga meter di Perumahan Pondok Gede Permai (PGP) Kelurahan Jatirasa, Kecamatan Jatiasih Kota Bekasi yang terjadi pada Rabu (1/1/2020), sempat viral di berbagai media sosial (medsos).
Dalam video yang diunggah di medsos tersebut, terlihat berbagai mobil terseret hingga akhirnya bertumpuk. Suara.com berhasil menemui perekam video detik-detik hanyutnya belasan mobil di perumahan tersebut, Bima Harimbawa Prahasada (26) yang juga merupakan warga setempat.
Bima mengemukakan, saat itu kondisi benar-benar menegangkan. Apalagi, mobil yang terseret arus banjir itu berada dalam kawasan zona aman atau lokasi evakuasi kendaraan di PGP. Bima mengaku, tidak menyangka jika mobil yang berada di zona aman atau lokasi evakuasi itu bakal hanyut terbawa arus banjir.
“Padahal itu adalah tempat evakuasi, seharusnya air tidak sampai di sini,” katanya kepada Suara.com pada Jumat (3/1/2020).
Baca Juga: Warga Korban Banjir Bekasi Mengungsi di Gudang BNPB
Rupanya, pemicu hanyutnya belasan mobil tersebut karena ketinggian debit air dari Kali Cikeas dan Kali Bekasi mencapai 610 sentimeter.
“Nah itu jadi pemicunya hingga air perlahan-lahan naik, biasanya kan debit air kalau meluap itu hanya mencapai 550 sentimeter. Ini merupakan banjir terparah melebihi siklus banjir lima tahunan,” katanya.
Warga yang telah memarkirkan kendaraan di kawasan tersebut, tidak dapat menyelamatkan kendaraan yang telah terpakir. Hingga akhirnya, mobil milik sejumlah warga hanyut terbawa arus banjir.
“Sudah tidak mikirin lagi mobil, menyelametkan diri dulu yang penting. Kalau pada tahun 2015 lalu, mobil yang hanyut itu hanya dua mobil saja dan itu tidak berada di lokasi evakuasi,” katanya.
Untuk diketahui, saat ini belasan mobil yang sebelumnya menumpuk pascabanjir di perumahan tersebut sudah selesai dievakuasi. Proses evakuasi dilakukan komunitas jip menggunakan kendaraan off road.
Baca Juga: Komunitas Offroad Bantu Evakuasi Kendaraan yang Bertumpuk di PGP Bekasi
Kontributor : Mochamad Yacub Ardiansyah
Berita Terkait
-
Mobil Terendam Banjir? Jangan Langsung Nyalakan Mesin
-
Fenomena Super New Moon, 11 Kelurahan di Jakut dan Kepulauan Seribu Berpotensi Terendam Banjir Rob
-
Ketika Mobil Listrik Wuling Air EV Terabas Banjir, Berjalan Santai Tanpa Halangan
-
Berita Kemarin: Banjir Kepung Permukiman Warga, JLF Sepi Pengunjung Imbas Ekonomi Lesu
-
Tornado Dahsyat Landa AS: 7 Tewas, 55 Juta Terancam! Banjir Bandang Mengintai
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Tim Piala Dunia U-17 2025: Usia Pemain Zambia Diragukan Warganet: Ini Mah U-37
-
Meski Berada di Balik Jeruji, Agus Difabel Nikahi Gadis Dengan Prosesi Perkawinan Keris
-
7 Rekomendasi HP Murah RAM 12 GB terbaik April 2025, Performa Handal
-
Massa Dikabarkan Geruduk Rumah Jokowi Soal Ijazah Palsu, Hercules: Itu Asli, Jangan Cari Masalah!
-
Koster Minta Dinas Pertanian Bali Belajar ke Israel : Jangan Gitu-Gitu Aja, Nggak Akan Maju
Terkini
-
Bersinergi dengan BPKH dan Kemenag, BRI Sediakan Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
-
Direktur Utama BRI Hery Gunardi Jadi Ketum PERBANAS 20242028, Punya Berbagai Karir Cemerlang
-
Keberlanjutan Kinerja Jangka Panjang, BRI Siapkan Dana Rp3 triliun untuk Buyback Saham
-
Berkat BRI, Pengusaha Kue Tien Cakes and Cookies Capai Omzet Puluhan Juta
-
Berdaya Saing Global, UMKM Songket Binaan BRI Sukses Tembus Pasar Internasional