SuaraJabar.id - Isak tangis mewarnai prosesi pemakaman satu keluarga di Kampung Cibolang, Desa Banjarwangi, Kecamatan Ciawi, Kabupaten Bogor, Jawa Barat yang meninggal dunia usai tertimpa tembok yang roboh, Kamis (20/2/2020).
Keempat korban meninggal dunia tersebut yakni suami istri Abas Abdul Latip (45), Ela Latipah (35) beserta dua orang anaknya Esa (6) dan Evan (4).
Pantauan Suara.com, puluhan pelayat nampak mengiringi jenazah korban mulai dari disalatkan di masjid hingga menuju pemakaman sekitar pukul 13.30 WIB.
Isak tangis pun pecah saat jenazah Abas dan dua anaknya dimasukan ke liang lahat.
Baca Juga: Tabrakan Beruntun di Pasuruan, Satu Keluarga Tewas
"Kalau istrinya (Ela) dimakamin sama keluarganya di daerah Teluk Pinang, masih di Ciawi juga. Dia kondisinya lagi hamil dua bulan," kata adik kandung Abas, Nurhayanti saat ditemui di lokasi kejadian.
Ia mengaku sempat mempunyai firasat buruk sebelum kejadian tersebut. Sebelum akhirnya mendapat kabar bahwa keempat korban meninggal dunia tertimpa tembok kamar yang roboh.
"Kemarin itu saya masak nasi, tapi kok ga mateng-mateng padahal air udah habis. Kata saya kenapa ya ini, mudah-mudahan gak ada apa-apa. Saya kan tinggal di Citeureup, dapat kabar kalau ada kabar ini," ungkapnya sambil menitihkan air mata.
Seperti diketahui, satu keluarga yang terdiri dari empat orang di Kampung Cibolang, Desa Banjarwangi, Kecamatan Ciawi, Kabupaten Bogor, Jawa Barat meninggal dunia tertimpa tembok kamar yang roboh sekitar pukul 03.00 WIB pagi tadi.
Keempat korban yang tengah tidur itu meninggal dunia di lokasi kejadian tertimpa material tembok. Jasad mereka baru diketahui salah satu anak korban yang baru bangun tidur sekitar pukul 06.00 WIB.
Baca Juga: Terios Seruduk Truk Fuso di Tol Pejagan-Pemalang, Satu Keluarga Tewas
Kontributor : Rambiga
Berita Terkait
-
Tewas Terpanggang saat Rumah Dibakar, Dokter Forensik Temukan Ini di Jasad Wartawan Rico dan Keluarganya
-
Cari Petunjuk dan Motif, Polisi Periksa HP Milik Satu Keluarga Tewas Melompat di Apartemen Teluk Intan
-
Bocah 8 Tahun Lolos dari Maut Kasus Tembok Roboh SPBU Tebet, Febian Selamat saat Teriakan Minta Tolong Didengar Paman
-
3 Tahun Tidur di Warung, Kesaksian Rekan Sebelum Keluarga Iriyanto Tewas Tertimpa Tembok SPBU Pertamina
-
Satu Keluarga Tewas, Kapolsek Tebet Sebut Pengelola SPBU Pertamina Hiraukan Curhatan Korban soal Tembok
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Media Asing Soroti 9 Pemain Grade A Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Siapa Saja?
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
Terkini
-
Miris! Pelajar SMA Cianjur Jadi Kurir Narkoba Internasional, Raup Untung Puluhan Juta
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024
-
Apakah Samsung A35 Tahan Air dan Spesifikasinya