SuaraJabar.id - Sejumlah wilayah di Ibu Kota Jakarta sejak Selasa (25/2/2020) pagi hingga sore ini masih tergenang banjir. Banjir yang kesekian kalinya terjadi sejak awal tahun 2020 ini pun sangat mengganggu dan meresahkan masyarakat.
Belum tuntasnya permasalahan tersebut, warga kini tengah diteror pesan berantai melalui aplikasi perpesanan yang menyebut jika limpasan air Sungai Ciliwung dari kawasan hulu (Puncak) di Bendung Katulampa akan dibuka.
Menanggapi hal tersebut, Petugas Jaga Bendung Katulampa Muhamad Alwan menegaskan pesan berantai tersebut adalah bohong atau hoaks.
"Bohong itu, hoaks," ucap Alwan saat dihubungi Suara.com pada Selasa (25/2/2020).
Alwan menjelaskan, masih ada segelintir masyarakat yang belum memahami perbedaan bendung dengan bendungan. Bendung Katulampa, lanjut Alwan, bukan pengatur debit air melainkan hanya pemantau.
"Bendung Katulampa bukan pengatur debit air. Memang ada pintu air tapi untuk aliran irigasi ke Kali Baru, bukan buka tutup semuanya. Jadi kita hanya memantau tinggi air Sungai Ciliwung dari hulu, beda dengan bendungan yang menampung air," bebernya.
Oleh karena itu, pihaknya berharap agar masyarakat dapat lebih paham perihal fungsi Bendung Katulapa. Sementara, sampai saat ini ketinggian air Sungai Ciliwung masih bertahan 60 centimeter atau berstatus Siaga IV.
"Jangan mudah termakan kabar yang belum pasti, apalagi kabar seperti tadi itu memang sering terjadi ketika Jakarta sedang banjir. Kalau untuk Katulampa sekarang masih bertahan siaga IV ya."
Kontributor : Rambiga
Baca Juga: Tak Khawatir Katulampa Siaga III, Anies Klaim Bisa Kosongkan Kali Ciliwung
Berita Terkait
-
Bantah Istana Kepresidenan Banjir, Menteri PUPR: Itu Air Mau Masuk Drainase
-
Hadapi Cuaca Ekstrem, BMKG Rapat Khusus Bareng Kepala Daerah se-Indonesia
-
Tak Ikut Nyebur Bareng Korban Banjir, Anies Cuma Tinjau Pintu Air
-
Saat Tinjau Banjir, Anies Balik ke Balai Kota Tinggalkan Bawahannya
-
Banjir Jakarta Selasa Sore: 294 RW Terendam Banjir, Tiga Pintu Air Siaga 1
Terpopuler
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Maarten Paes: Pertama (Kalahkan) Arab Saudi Lalu Irak, Lalu Kita Berpesta!
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
Terkini
-
Ratapan Ayah di Depan Puing-puing, Kisah Pilu Menanti Kabar Anak Tertimbun di Ponpes Al Khoziny
-
Rekomendasi Hotel di Mekkah untuk Perjalanan Umrah dan Haji
-
Siswa Bebas Pilih Menu, Ini Rahasia Dapur MBG Cinere
-
Heboh Bola Api di Langit Cirebon Bikin Merinding, Ini Penjelasan Menenangkan dari Astronom BRIN
-
Misteri Cahaya dan Dentuman di Cirebon: Polisi Selidiki, BRIN Sebut Meteor Besar Jatuh di Laut Jawa