SuaraJabar.id - Pemerintah Kabupaten Karawang mencari pihak yang kontak langsun dengan Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana. Sebab Cellica Nurrachadiana positif corona.
Pemerintah Kabupaten Karawang mulai mendata pihak-pihak yang kontak langsung dengan Bupati terutama pada kegiatan Musda Hipmi dan setelahnya. Sekretaris Daerah Kabupaten Karawang Acep Jamhuri menginventarisir baik kepala dinas yang sempat berkegiatan bersama dan kontak fisik dengan Bupati.
“Kita lagi mendata berdasarkan skala prioritas siapa yang kontak langsung dengan bupati. Keluarga dulu, kemudian pejabat yang kemungkinan kontak langsung dengan beliau,” kata Acep, Rabu (25/3/2020).
Selain bupati Cellica Nurrachadiana, ada empat orang lainnya lainnya yang juga dinyatakan positif virus corona. Tiga orang merupakan pejabat di lingkungan Pemkab Purwakarta serta ajudan bupati yang juga telah menjalani tes dan dinyatakan positif terpapar virus corona.
“Yang sudah dinyatakan positif tiga sudah diisolasi di rumah sakit, dua isolasi mandiri. Sementara yang lainnya masih kita data,” ujarnya.
Ia mengatakan dalam waktu dekat, pihak-pihak terkait ini akan mengikuti tes untuk memgetahui kondisi kesehatannya. Hal ini juga telah disampaikan kepala Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil agar Karawang juga bisa mendapat skala prioritas pengetesan.
“Secepatnya Insya Allah akan dites sesuai dengan skala prioritas siapa yang kontak langsung dan yang terkait lainnya. Ini sudah disampaikan ke Pak Gubernur dan akan dites dengan rapid test yang disediakan,” tuturnya.
Menurutnya saat ini pejabat yang merasa kontak langsung sudah mulai mengisolasi diri secara mandiri terlebih dahulu. Sambil menunggu alat tes dari Pemprov Jawa Barat didatangkan. Ia pun mengimbau masyarakat untuk mengikuti imbauan pemerintah tentang pembatasan aktivitas di luar rumah. Sehingga dapat mencegah penyebaran virus semakin meluas.
Baca Juga: Ratusan Perjalanan Kereta Dibatalkan, Sudah Refund Tiket?
Berita Terkait
-
Ada 1 Warga Terinfeksi, Tasikmalaya Langsung Umumkan KLB Virus Corona
-
Pulih dari Cedera Hamstring, Harry Kane: Sedikit Lagi Saya Fit 100 Persen!
-
Begini Suasana Nyepi di Bali saat Wabah Corona
-
Pilu, Pria Ini Tak Bisa Saksikan Kelahiran Anak Pertamanya karena Corona
-
#ClapforOurCarers, Kampanye Ungkapan Terima Kasih untuk Tenaga Medis
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
Terkini
-
BRI-Kemenpora Dorong Atlet SEA Games 2025 Jadi Juara di Arena dan Finansial
-
Masjid Raya Bandung Tak Lagi Jadi Aset Pemprov Jabar? Dedi Mulyadi: Tak Boleh Dibiayai APBD
-
Kemenpora dan BRI Salurkan Bonus Atlet yang Sukses di SEA Games 2025
-
Rudy Susmanto Minta Anggaran 2026 Kabupaten Bogor Fokus pada Kesejahteraan Masyarakat
-
Warisan Utang Rp621 Miliar Hantui Jabar, Dedi Mulyadi Sebut Ruang Fiskal 2026 Terpukul Telak