SuaraJabar.id - Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana dinyatakan terjangkit virus corona baru atau Covid-19. Pengumuman ini disampaikan oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, di Gedung Pakuan, Bandung, Selasa (24/3/2020).
"Satu lagi kepala daerah di Jawa Barat yang sudah lakukan tes dan hasilnya positif, yaitu Bupati Karawang Ibu Cellica," ujar Ridwan Kamil di Gedung Pakuan, Bandung, Selasa (24/3/2020).
Saat ini, Cellica Nurrachadiana sudah isolasi mandiri. Kuat dugaan sang Bupati tertular virus setelah menghadiri Musyawarah Daerah (Musda) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Jawa Barat yang digelar pada 9 Maret lalu.
Sejak pertemuan tanggal 9 Maret lalu hingga dinyatakan positif virus corona, Cellica terpantau menghadiri sejumlah acara. Berikut ini daftarnya.
1. Musda HIPMI Jawa Barat, 9 Maret 2020
Sebanyak tujuh orang yang hadir dalam Musyawarah Daerah (Musda) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Jawa Barat dinyatakan positif Covid-19.
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menyebutkan, pihaknya menemukan satu pola persebaran Covid-19 yakni satu pola pada kegiatan Musda HIPMI. Termasuk Bupati Karawang yang saat ini dinyatakan positif.
“Hasilnya kami menemukan ada pola persebaran satu pola adalah lebih dari tujuh orang itu terpapar positif adalah orang-orang yang datang ke acara musda Himpi di Karawang kalau tidak salah tanggal 9 Maret di Karawang,” ujar Ridwan Kamil di Gedung Pakuan, Kota Bandung, Selasa (24/3/2020).
Bahkan Ridwan Kamil dan Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia ikut hadir dalam acara tersebut.
Baca Juga: Pemkab Karawang Cari Orang yang Kontak dengan Bupati Cellica Positif Corona
2. Pasar Induk Modern Cikampek, 11 Maret 2020
Cellica Nurrachadiana menghadiri peletakkan batu pertama Pasar Induk Modern Cikampek pada Rabu (11/3/2020).
Dalam acara tersebut Bupati berusia 39 tahun ini bertemu dengan Tomi Soeharto.
"Alhamdulillah hari ini bisa bersilaturahmi dengan Bapak Tomi Soeharto yang InsyaAllah dalam waktu 18 bulan ke depan akan mendirikan Pasar Induk Modern di Cikampek, Karawang, Jawa Barat," tulis Cellica dalam unggahannya di Instagram.
3. Gebyar Paten Kecamatan Jayakerta, 11 Maret 2020
Masih di hari yang sama, Cellica turut datang dalam acara Gebyar Pelayanan Terpadu (PATEN) di Kecamatan Jayakerta, Rabu (11/3/2020) pagi.
Berita Terkait
-
Pemkab Karawang Cari Orang yang Kontak dengan Bupati Cellica Positif Corona
-
Mulan Jameela Sebut Mandi Tiap Hari Cegah Corona, Warganet Nyinyir
-
Begini Suasana Nyepi di Bali saat Wabah Corona
-
Enaknya Jadi Orang Kaya, Tes Covid-19 Bisa di Rumah Dikawal Jenderal
-
Viral Video Tes Corona di Rumah Mewah Dihadiri Ketum PSSI
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
Harga Minyak Anjlok! Pernyataan Trump Soal Minyak Venezuela Picu Kekhawatiran Surplus Global
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Mulai 1 Jutaan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
Terkini
-
Kecil-Kecil Cabe Rawit! Ini 3 Wisata Alam Wajib Dikunjungi di Kota Sukabumi untuk Healing Singkat
-
Daftar Lengkap Tokoh Penerima Tanda Kehormatan dari Presiden Prabowo di Panen Raya Karawang
-
BRI Visa Infinite Hadir dengan Desain Baru dan Premium Benefits untuk Nasabah Prioritas
-
3 Fakta Misteri Dentuman Keras yang Bikin Geger Warga, PVMBG dan BMKG Beda Suara
-
Langit Cianjur Membara! Dentuman Keras dan Kilatan Merah Misterius Bikin Warga Pacet Berhamburan