SuaraJabar.id - Sebanyak 15.000 warga Kota Bandung akan menjalani tes terkait COVID-19 melalui swab test atau pemeriksaan Polymerase Chain Reaction (PCR) selama pelaksanaan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengatakan hal itu merupakan bagian dari upaya menghentikan penyebaran COVID-19.
"Tujuan PSBB adalah menemukan dan menghentikan persebaran COVID-19 dengan tes masif yang dilakukan guna mendapatkan peta sebarannya," kata Ridwan Kamil di Kantor Kecamatan Cicendo, Kota Bandung, Senin (20/4/2020).
Menurut pria yang kerap disapa Kang Emil itu, pelaksanaan PSBB harus disertai juga dengan pengetesan yang masif. Tanpa pengetesan itu, menurut dia sama saja dengan membiarkan virus itu terus merebak.
Baca Juga: Niat Siarkan Tips Karantina, Reporter Tak Sengaja Rekam Suami Telanjang
"Caranya adalah selama 14 hari ke depan Kota Bandung wajib melakukan tes masif 0,6 persen dari jumlah penduduk. Kalau jumlah penduduk 2,5 juta, jadi kurang lebih 15.000 warga (dites)," katanya.
Ia mengatakan, Kota Bandung merupakan penyumbang sekitar 20 persen kasus positif COVID-19 di Jawa Barat.
Berdasarkan data dari Dinas Kesehatan Kota Bandung, hingga kini ada 152 kasus positif di Kota Bandung. Sedangkan total keseluruhannya di Jawa Barat ada sebanyak 696 kasus positif COVID-19.
Menurut Emil, saat ini pihaknya sudah memiliki mesin swab test baru dari Korea. Kemudian, kata dia, eksperimen untuk pengetesan itu bakal menyasar salah satunya ke warga Kecamatan Cicendo, Kota Bandung sebagai wilayah zona merah.
"Karena kita baru beli alat dari Korea Selatan, kapasitas swab jadi lebih banyak, silakan Kota Bandung mengajukan zona-zona yang paling diwaspadai. Sehingga tidak perlu rapid test, dengan swab test saja yang hampir seratus persen akurat," katanya. (Antara)
Baca Juga: Ayu Dewi Bagikan Cara Membuat Kolak Biji Salak Andalan Ibunda
Berita Terkait
Terpopuler
- Mengenal Klub Sassuolo yang Ajukan Tawaran Resmi Rekrut Jay Idzes
- 6 Pilihan HP RAM 12 GB Dibawah Rp2 Juta: Baterai Jumbo, Performa Ngebut Dijamin Anti Lag!
- Polemik Ijazah Jokowi Memanas: Anggota DPR Minta Pengkritik Ditangkap, Refly Harun Murka!
- 5 Pilihan Mobil Bekas Honda 3 Baris Tahun Muda, Harga Mulai Rp50 Jutaan
- 5 AC Portable Murah Harga Rp350 Ribuan untuk Kamar Kosan: Dinginnya Juara!
Pilihan
-
Jay Idzes Sulit Direkrut, Udinese Beralih ke Calon Rekan Kevin Diks
-
Jurnalis Asing Review Nasi Kotak Piala Presiden 2025, Isi Lauknya Jadi Sorotan
-
Harga Emas Antam Lompat Tinggi, Cek Deretannya
-
Siapa Takeyuki Oya? Bawa Liga Jepang Melesat Kini Jadi GM Urus Liga Indonesia
-
QJMotor Cito 150 Diperkenalkan di Jakarta Fair, Motor Sport Mini dengan Transmisi Matic
Terkini
-
Mau Saldo DANA Gratis Rp500 Ribu? Simak Cara dan Rahasia untuk Mengklaimnya!
-
Nekat Terobos Banjir di Deltamas, Puluhan Motor dan Mobil Kandas, Arus Lalu Lintas Macet Parah
-
Solusi Cepat Saat Listrik Padam! Bayar Tagihan Pakai DANA Kaget, Ada Link Saldo Gratis Hari Ini
-
Buruan Klaim! 3 Link DANA Kaget Hari Ini, Dapatkan Saldo DANA Gratis Hingga Rp500 Ribu!
-
Piala Presiden 2025: Polda Jabar Terjunkan 2.632 Personel, Libatkan Jibom Amankan Si Jalak Harupat