SuaraJabar.id - Setelah dilaporkan hilang beberapa waktu lalu, seorang pekerja migran asal Subang berhasil dipulangkan ke kampung halamannya.
Konsul Jenderal RI untuk Hong Kong Ricky Suhendar mengemukakan, TKI yang diketahui bernama Cunengsih telah tiba di Indonesia.
“Semalam Cunengsih telah tiba dengan selamat di Indonesia dan diserahterimakan kepada BP2MI (Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia) untuk dibantu perjalanan pulang ke kampung halamannya di Subang,” katanya seperti dilansir Antara pada Sabtu (9/5/2020).
Konsulat Jenderal RI di Hong Kong menerima laporan hilangnya seorang pekerja migran Indonesia bernama Cunengsih di daerah Tsim Sha Tsui pada 25 Februari 2020. Majikan dan rekan-rekan Cunengsih mencari ke berbagai tempat di Hong Kong, namun tidak menemui hasil.
Baca Juga: Pemerintah Waspadai Gelombang Kepulangan TKI ke Tanah Air Pada Mei-Juni
Tim Satgas Perlindungan Warga Negara Indonesia KJRI Hong Kong melakukan pencarian dan berkoordinasi dengan pihak kepolisian setempat. Tidak lama kemudian, Cunengsih berhasil ditemukan di salah satu rumah sakit di daerah Kwun Tong.
Cunengsih tetap harus menjalani perawatan di RS tersebut selama dua bulan karena sakit yang dideritanya. Kamis (7/5/2020) Cunengsih dinyatakan sembuh dan diperbolehkan kembali ke Indonesia.
Untuk memastikan kondisi tersebut, KJRI membantu persiapan pemulangan, termasuk memastikan hak-haknya terpenuhi.
"Segera lapor kalau ada WNI yang hilang, sakit atau ada masalah lain, kami akan berikan bantuan," kata Ricky.
Baca Juga: Menyedihkan! TKI Tiap Hari Makan Nasi Busuk karena Negara Majikan Lockdown
Berita Terkait
-
Menakar Efektivitas Lembaga Pengurus PMI di Kabinet Prabowo : Solusi Atau Bagi-bagi Jabatan?
-
Pemain Keturunan Lhokseumawe Tolak Bela Timnas Indonesia, Kini Nasib Anak TKI Itu Menyedihkan
-
Daftar Negara Kekurangan Penduduk Usia Produktif, Bisa Jadi Tujuan Pencari Kerja
-
Respons KBRI Tokyo Soal 'Geng TKI' Di Osaka: Jaga Nama Baik Indonesia
-
Jebakan Manis Magang, Modus Baru TPPO Incar Gen Z di Medsos: 2 Hal Ini Penting Dimiliki
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024
-
Apakah Samsung A35 Tahan Air dan Spesifikasinya
-
Transformasi Digital BRIAPI Sukses Membawa BRI Raih Pengakuan Global
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Tasikmalaya: Media Lokal Perlu Diversifikasi Sumber Pendapatan