SuaraJabar.id - Beredar video seorang wanita menangis histeris di depan mini market. Ia diduga menjadi korban pencurian motor atau curanmor.
Informasi yang beredar menyebutkan modus pelaku curanmor dengan membagikan masker gratis yang ternyata mengandung obat bius.
Video tersebut diunggah oleh akun @fakta.indo ke Instagram pada Rabu (13/5/2020). Sementara di Facebook, video ini telah diunggah pada Senin (11/5/2020) oleh akun Kabul Soehardjo.
"Untuk lebih waspada ibu ini diberi masker gratis, tidak tahunya masker mengandung obat bius motor dibawa lari. Modus kejahatan baru," tulis akun Facebook Kabul Soehardjo.
Dalam video tersebut, tampak seorang wanita memakai kerudung dengan kaus raglan hitam kuning menangis histeris.
Ia duduk di tanah di depan sebuah mini market terlihat meratapi nasibnya.
Seorang pria memakai seragam mini market warna biru terlihat sibuk menelepon. Ia seperti melaporkan kejadian pencurian motor tersebut ke pihak berwajib.
Beberapa orang di sekitar lalu menanyai wanita yang terus menangis itu.
Menurut akun @fakta.indo, wanita yang menjadi korban tindak kejahatan ini terjadi di wilayah Jagakarsa, Jakarta Selatan.
Informasi lain menyebutkan bahwa kejadian ini berlangsung di depan Indomaret, Jalan Harapan Raya atau Imam Munandar, Pekanbaru, Riau.
Baca Juga: Jokowi Naikkan Lagi Iuran BPJS Kesehatan, MA Persilakan Warga Menggugat
Berdasarkan penelusuran Suara.com, informasi-informasi yang menyebutkan bahwa kejadian ini terjadi di wilayah Jagakarsa, Jakarta Selatan atau pun Pekanbaru, Riau adalah tidak benar.
Dilaporkan Riauonline.co.id -- jaringan Suara.com, (14/5/2020), Direktur Reskrimum Polda Riau, Kombes Pol Zain Dwi Nugroho tidak membenarkan informasi tersebut.
"Hasil pengecekan dan penelusuran anggota Ditreskrimum Polda Riau ke Jalan Harapan Raya, Pekanbaru, baik di Indomaret maupun Alfamart, tidak ada ada kejadian tersebut," ujar Zain.
Ia menambahkan, "Kejadian sebenarnya di Bekasi Timur, Jawa Barat."
Bantahan serupa juga dilontarkan oleh Kapolsek Jagakarsa Kompol Eko Mulyadi.
Memeriksa bangunan-bangunan yang terekam pada video, Suara.com menemukan bahwa kejadian ini terjadi di Bekasi, Jawa Barat.
Berita Terkait
-
Viral di Media Sosial, Surat Sehat Bebas Covid Dijual Seharga Rp 70 Ribu!
-
Viral Gadis Kecil Bantu Orang Tua Jadi Montir, Aksinya Panen Pujian
-
Video Viral Bocah Gebuki Temannya, Polisi: Itu Guyonan, Mereka Bersaudara
-
Mau Ngakak Takut Kualat! Beli Tempered Glass Murah, yang Dikirim Kok Begini
-
Viral Video Bocah Hajar Kepala Teman hingga Tersungkur, Ini Klarifikasinya
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Sumedang Bukan Cuma Tahu! Ini 3 Hidden Gem Wisata Alam Estetik yang Wajib Kamu Kunjungi
-
Ketua DPRD Bogor Desak Polisi 'Sikat Habis' Tambang Emas Ilegal di Pongkor dan Cigudeg
-
Dilema Perut vs Aturan di Pongkor: ESDM Akui Marak Tambang Emas Ilegal di Bogor
-
Kunci Jawaban IPS Kelas 8 Halaman 17 Kurikulum Merdeka: Panduan Lengkap Identifikasi SDA
-
Baru Kumpul Tahun Baru, Keluarga Pramugari Esther Aprilita di Bogor Masih Berharap Mukjizat