Scroll untuk membaca artikel
Agung Sandy Lesmana | Ummi Hadyah Saleh
Selasa, 02 Juni 2020 | 15:20 WIB
Penampakan jemaah salat Jumat di Masjid Al Barkah Bekasi. (Suara.com/Ummi HS).

SuaraJabar.id - Masjid Agung Al Barkah Kota Bekasi memperketat aturan kepada para jamaah yang datang untuk melaksanakan salat.

Sebelum memasuki masjid, jemaah yang datang terlebih dahulu harus menjalani pengecekan suhu tubuh dan penyemprotan disinfektan di bilik yang terdapat di masjid. Tak hanya itu, jemaah juga diimbau mengenakan masker, membawa peralatan salat seperti sajadah, mukena serta menjaga jarak saat salat.

Selain itu, selesai pelaksanaan salat, pengurus masjid juga meminta jemaah tidak duduk-duduk di masjid usai salat.

Menurut pengamatan Suara.com, pengurus masjid meminta para jemaah yang masih duduk di dalam masjid untuk meninggalkan masjid usai Salat.

Baca Juga: Rumah Terbakar, 200 Warga Menteng Terpaksa Tidur Berjubel saat Corona

Hal tersebut karena mengikuti aturan protokol kesehatan dan aturan dari Pemerintah Kota Bekasi.

"Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh, karena kami masih mengikuti protokol kesehatan, hanya setelah pelaksanaan ibadah diharapkan meninggalkan masjid," ujar salah satu pengurus masjid melalui pengeras suara di Masjid Agung Al Barkah, Kota Bekasi Selasa (2/6/2020).

Salah satu pengurus Masjid Al Barkah, Iskandar mengatakan bahwa pelaksanaan salat berjamaah tetap digelar dan mengikuti protokol kesehatan.

Ia menuturkan masjid akan dibuka menjelang waktu Salat dan ditutup kembali setelah pelaksanaan salat.

"Jadi menjelang waktu Dzuhur masjid buka, nanti sampai jam 1 siang tutup. Nanti buka lagi menjelang Ashar, abis itu tutup. Nanti buka lagi menjelang Magrib dan ditutup lagi setelah salat Isya," ujar Iskandar saat ditemui Suara.com, Selasa (2/6/2020).

Baca Juga: Sekeluarga di Tambora Jenuh Diisolasi di Musala: Tolong, Beri Kami Kegiatan

Kata Iskandar, Masjid Al Barkah normalnya ditutup sekitar pukul 21.00, namun karena mengikuti protokol kesehatan, masjid akan ditutup usai pelaksanaan salat Isya.

"Biasanya jam 9 malam ditutup, tapi sekarang abis salat Isya kita langsung tutup. Jadi tidak ada kegiatan lagi masjid seperti Itikaf dan duduk -duduk di sini," ucap dia.

Tak hanya itu, Iskandar mengatakan pihak masjid juga sudah memberikan imbauan sebelum pelaksanaan salat berjamaah di masjid, seperti penggunaan masker, menjaga jarak dan membawa peralatan salat sendiri.

"Sebelum salat dikasih pengumuman pakai masker, jaga jarak sekitar 1,2 meter," katanya.

Sebelumnya, Masjid Agung Al-Barkah Bekasi kembali dibuka pada Jumat (29/5/2020) setelah hampir dua bulan ditutup karena pandemi Covid-19. Masjid Al Barkah dibuka lagi karena lokasinya dianggap masuk di zona hijau corona.

Pengurus Masjid Al-Barkah Ismail Sampurna mengatakan dibuka kembalinya masjid Al Barkah sesuai dengan instruksi Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi.

Ismail mengatakan pihaknya juga menerapkan protokol kesehatan yakni dengan melakukan pengecekan suhu, penyemprotan disinfektan, penyediaan alat kebersihan serta jaga jarak sekitar 1,2 meter.

"Sebagai pelaksana penyedia pelayanan jemaah untuk ibadah kita siapkan sedemikian rupa, dari mulai penyediaan alat kebersihan, cek suhu tubuh, pembatasan jarak bagi jemaah yang hadir," ujar Ismail di Masjid Agung Al-Barkah.

Menurutnya, Masjid Al Barkah juga membatasi jumlah jemaah yang hadir. Biasanya, jumlah yang hadir mencapai 2 ribu jemaah, kini jemaah yang dibolehkan salat Jumat hanya 500 orang.

Load More