SuaraJabar.id - Kapolres Metro Depok Kombes Azis Andriyansyah membeberkan kronologi aksi dugaan penculikan yang dialami delapan bocah di parkiran Pasar Agung, Sukmajaya, Kota Depok, Jawa Barat.
Para korban diduga diculik pelaku misterius pada Sabtu (27/6/2020) lalu dengan modus diajak turnamen game online.
Azis menjelaskan saat empat korban berhasil menyelamatkan diri saat hendak dibawa pelaku dengan menggunakan angkutan umum di sekitar flyover Universitas Indonesia.
Menurutnya, saat itu empat korban berhasil menyelamatkan diri setelah mencurigai gerak-gerik pelaku. Empatnya lalu berhasil kabur setelah berpura-pura ingin membuang air kecil. Keempat korban berhasil pulang ke rumahnya pada Minggu (28/6/2020) sekitar pukul 03.00 WIB dini hari.
Baca Juga: Geger! 8 Bocah Depok Diculik, Modus Ajak Turnamen Game Online
"Setelah dibawa ke mana-mana sampai di flyover UI empat orang berhasil melarikan diri," kata Azis, kemarin.
Menurut Azis, polisi mulai menyelidiki kasus ini setelah orang tua korban membuat laporan.
Dari informasi yang didapat, polisi lalu berusaha melakukan pengejaran terhadap pelaku. Saat dilakukan pengejaran, kata Azis, polisi menemukan empat korban di kawasan Pasar Induk Kramat Jati, Jakarta Timur.
"Ada empat anak yang di Pasar Induk Kramat Jati itu berhasil kita selamatkan," ujar Azis, kemarin.
Menurut Azis, pelaku sempat mengancam akan membunuh korban jika berani melarikan diri. Meski begitu, Azis bersyukur bahwa delapan bocah tersebut semuanya berhasil diselamatkan.
Baca Juga: 32 Tahun Lalu Diculik di Hotel, Akhirnya Ayah Ibu Kembali Bertemu Anaknya
"Kita tindaklanjuti dengan melaksanakan atau melakukan pengecekan apakah dilakukan sesuatu yang tidak baik terhadap anak-anak itu, namun alhamdulillah sampai sekarang masih sebatas dibawa lari saja," ujar Azis.
Berita Terkait
-
Heboh Kasus Ibu Culik Anak Kandung karena Rindu, Netizen Ribut: Kangen Berujung Ancaman Penjara 7 Tahun!
-
Terekam Kamera CCTV, Bocah 4 Tahun Diduga Diculik Tetangga Di Johar Baru
-
137 Siswa di Nigeria Diculik, Begini Nasibnya Usai Tentara Turun Tangan
-
Remuk! Begini Perasaan Kakak Malika usai Tahu Adiknya Diculik Residivis Kasus Pencabulan
-
Korban Penculikan Terbaring Lemas di RS Polri, Malika Diduga Dipukuli Selama Diculik Pemulung
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Rooms Inc d'Botanica Bandung Ikut Semarakkan Program Akhir Tahun Artotel Wanderlust Bertajuk "Serenata Akhir Tahun"
-
Miris! Pelajar SMA Cianjur Jadi Kurir Narkoba Internasional, Raup Untung Puluhan Juta
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024