Scroll untuk membaca artikel
Rizki Nurmansyah
Rabu, 22 Juli 2020 | 11:03 WIB
Sultan Sepuh XIV Pangeran Raja Adipati Arief Natadiningrat dari Keraton Kasepuhan Cirebon. [Foto: Ayobandung.com]

SuaraJabar.id - Jenazah Sultan Sepuh XIV PRA Arief Natadiningrat rencananya akan dikembukiman di Pemakaman Astana Gunung Jati, Kabupaten Cirebon, Rabu (22/7/2020) siang.

Hal ini sebagaimana disampaikan salah satu anggota keluarga besar Keraton Kasepuhan Cirebon PR Luqman Zulkaedin.

"Insya Allah dikebumikan di Pemakaman Astana Gunung Jati," ujarnya.

Diberitakan sebelumnya, kabar duka datang dari keluarga besar Keraton Kasepuhan Cirebon, Jawa Barat.

Baca Juga: Innalillahi, Sultan Kasepuhan Cirebon PRA Arief Natadiningrat Mangkat

Sultan Sepuh XIV PRA Arief Natadiningrat mangkat pada Rabu (22/7/2020) pukul 05.20 WIB.

"Telah berpulang ke rahmatullah Sultan Sepuh XIV PRA Arief Natadiningrat," kata Luqman dikutip dari Antara.

Sejumlah orang tampak melayat ke Keraton Kasepuhan Cirebon setelah mendengar kabar mangkatnya Sultan Sepuh XIV Pangeran Raja Adipati Arief Natadiningrat, Rabu (22/7/2020). [Foto: Ayobandung.com]

Belum diketahui penyebab Sultan Kasepuhan Cirebon PRA Arief Natadiningrat mangkat.

Namun diketahui, dalam beberapa hari terakhir Sultan Sepuh dirawat di salah satu rumah sakit di Bandung.

Baca Juga: Viral Video Anggota DPRD Cirebon Tolak Baca Sumpah Jabatan Lawan Khilafah

Load More