SuaraJabar.id - Pasien positif corona di Kabupaten Karawang melonjak dari 14 orang menjadi 41 orang, Senin (27/7/2020) hari ini. Hal itu menurut data Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kabupaten Karawang, Jawa Barat.
Penambahan kasus COVID-19 hingga 14 orang terbilang cukup banyak selama pandemi corona di Karawang.
Dengan adanya penambahan itu maka kini jumlah orang terkonfirmasi positif COVID-19 yang masih diobservasi mencapai 41 orang.
"Hari ini dilaporkan penambahan jumlah orang yang terkonfirmasi positif cukup banyak, sampai 14 orang," kata Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Karawang Fitra Hergyana di Karawang, Senin sore.
Baca Juga: Sukabumi Balik ke Zona Kuning Corona, Wali Kota Fahmi Angkat Bicara
Menurut dia, ke-14 orang terkonfirmasi positif COVID-19 tersebut berasal dari klaster kelompok masyarakat di wilayah Kecamatan Telukjambe Timur.
Sebelumnya ditemukan klaster kelompok masyarakat di Kecamatan Telukjambe Timur yang diketahui enam orang terjangkit virus corona.
"Setelah itu kita langsung karantina dan melakukan tes. Hasilnya hari ini diketahui ada 14 orang lain yang positif," kata dia.
Fitra menyampaikan dalam satu pekan ini tercatat sudah 32 orang terkonfirmasi positif. Hal itu menandakan bahwa penyebaran virus corona masih terjadi di wilayah Karawang.
Atas hal tersebut, pihaknya mengimbau masyarakat tetap melaksanakan protokol kesehatan saat beraktivitas di luar rumah, seperti menggunakan masker, jaga jarak atau menghindari kerumunan serta menerapkan pola hidup bersih dan sehat. (Antara)
Baca Juga: Pemprov DKI Minta Kantor Jangan Ditutupi Pekerja Positif Corona
Berita Terkait
-
Temukan Pelanggaran, Kemendag Segel Produsen Minyakita di Karawang
-
Profil Aep Syaepuloh: Bupati Terkaya di Indonesia, Punya Ratusan Tanah
-
Dari Rel Kereta hingga Jalan Tol: Peran Cikampek dalam Mobilitas Nasional
-
Datangi Warga Terdampak Rob, Saan Mustopa Ingin Bangun Kampung Nelayan Bagi Warga Dusun Sarakan
-
Gibran Pastikan Stasiun Kereta Cepat Karawang Siap Operasi H-1 Natal
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura