SuaraJabar.id - Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Pelaksana (Kalak) BPBD Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Dedi Budiawan meninggal dunia, setelah terjatuh di halaman Masjid Agung Kota Sukabumi pada Selasa (1/9/2020) malam.
Dedi meninggal dunia di halaman Masjid Agung Kota Sukabumi, usai menghadiri pelantikan Penjabat Sekda Kabupaten Sukabumi di Pendopo Sukabumi.
Seperti dikutip dari sukabumiupdate.com - jaringan Suara.com, saat itu Dedi hendak mengambil mobilnya yang diparkir di halaman Masjid Agung. Tiba-tiba, saat berada tepat di depan tangga masjid, Dedi terjatuh lalu tertelungkup.
"Saya lagi tugas seperti biasa sambil ngopi. Tiba-tiba ada bapak-bapak jatuh tersungkur. Saya hampiri. Begitu dihampiri si bapak itu seperti yang sedang sekarat," kata petugas keamanan Masjid Agung Kota Sukabumi, Jeni.
Baca Juga: Diajak Makan Lalu Ngemal, 4 Siswi Sukabumi Kena Hipnotis Emak-emak
Kemudian Jeni langsung melaporkan hal ini ke Mapolres Sukabumi Kota dan melaporkan kejadian itu kepada aparat kepolisian yang sedang berjaga.
"Saya langsung ke Polres, laporan ke polisi, dan si bapak itu langsung diangkut naik ambulans, dibawa ke rumah sakit. Kurang tahu apa penyebab meninggalnya," pungkas Jeni.
Penyakit jantung
Pihak keluarga menyebut almarhum Dedi Budiawan semasa hidupnya memiliki riwayat penyakit jantung dan kolesterol.
Hal itu disampaikan kakak sepupu almarhum, Yuni saat diwawancarai sukabumiupdate.com di Ruang Instalasi Pemulasaraan Jenazah RSUD R Syamsudin SH Kota Sukabumi, Rabu (2/9/2020) dini hari.
Baca Juga: Siswi SMK di Sukabumi Jadi Korban Hipnotis, 4 HP Raib Setelah Diajak Makan
"Almarhum punya riwayat penyakit jantung dan kolesterol, jadi kepalanya sering sakit. Sudah lama. Kadang-kadang kumat. Tapi kalau lagi sehat, ya sehat. Almarhum semasa hidup jaga makanan dengan baik," kata Yuni seraya menenangkan istri almarhum Dedi Budiawan di sampingnya.
Berita Terkait
-
Adu Serpak Terjang Anak Hotma Sitompul dan Hotman Paris, Dua Rival Bebuyutan
-
Bersahabat Baik, Desta Ungkap Ricky Siahaan Menyukai Bulan April: Dan Lo Meninggal di Bulan April
-
Perjalanan Karier Band Seringai, Bagaimana Nasibnya setelah Sang Gitaris Meninggal?
-
Biodata dan Profil Ricky Siahaan, Gitaris Band Seringai yang Meninggal Usai Manggung di Jepang
-
Ketika Hotma Sitompul Kalahkan Hotman Paris dalam Duel Maia Estianty vs Mulan Jameela
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Liga Inggris: Kalahkan Ipswich Town, Arsenal Selamatkan MU dari Degradasi
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Layar AMOLED Terbaik April 2025
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V50 Lite 4G vs vivo V50 Lite 5G, Serupa Tapi Tak Sama!
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
Terkini
-
Cianjur Rawan Predator Anak! Ada 17 Kasus Pencabulan dan Pemerkosaan
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI