SuaraJabar.id - Pedangdut Aty Kodong dikabarkan meninggal dunia oleh salah satu akun media sosial. Pemilik akun bahkan menyertakan foto runner up D'Academy di postingan tersebut.
Tidak terima dengan tuduhan itu, Aty Kodong pun segera memberikan klarifikasi. Ia lebih dulu memperlihatkan akun bernama Rizky Billar? Fans++ Curhatan Hati yang menyebarkan hoax.
"Apa benar Atik Kodong meninggal dunia," tulis akun dalam unggahan Aty Kodong di Instagram, Jumat (11/9/2020).
Akun itu juga menuliskan berita duka sekaligus memohon doa untuk Aty Kodong yang disebutnya telah meninggal dunia.
Baca Juga: Uang Sawer untuk Biduan Dirampas Istri, Warganet: Cakepan Bininya!
"Innalillahi wa inna ilaihi rojiun. Kabar duka dari pedangdut Aty Kodong, turut berduka cita. Semoga amal ibadahnya diterima di sisi Allah," imbuhnya.
Aty Kodong kemudian menulis di kolom caption cuplikan berita tersebut. Menegaskan, dirinya masih hidup dan baik-baik saja.
"Saya masih sehat, Kodong," kata penyanyi bernama asli Nur Aty ini sambil menyematkan emoji sedih.
Kondisi Aty Kodong juga diamini oleh seorang make up artist, Misscito yang mengaku baru saja merias wajah pelantun "Tak Bisa Melupakanmu" ini.
"Kemarin masih saya make up Kodong, segar bugar," katanya.
Baca Juga: Suami Mau Sawer ke Biduan, Duitnya Dirampas Istri: Istrinya Cantik Berhijab
Aty Kodong memberikan balasan tiga emoji bibir untuk sang MUA.
Doa untuk kesehatan Aty Kodong juga mengalir dari warganet. Mereka berharap berita itu tak terlalu membuatnya merasa terpuruk.
"Panjang umur mak. Semoga selalu diberikan kesehatan oleh Allah SWT," kata akun @echa_mhayo_cenningra.
"Semoga panjang umur, dan yang bikin gosip begitu, Allah turunkan hidayah. Sabar mak," ucap akun @jamil_dacademy.
"Astagfirullah, jahat banget itu orang," ujar akun @aldocekrekcekrek.
Ada pula yang menyoroti nama akun tersebut adalah Rizky Billar. Warganet membela, sosok tersebut bukanlah artis yang kini dikabarkan dekat dengan Lesti Billar.
"Itu bukan akun Rizky Billar, kalau yang bener ada centang biru," kata akun @umhy_diza.
"Fake account itu, sabotase fans Leslar (Lesti-Billar)," timpak akun yang lain.
Doa untuk kesehatan Aty Kodong juga mengalir dari warganet. Mereka berharap berita itu tak terlalu membuatnya merasa terpuruk.
"Panjang umur mak. Semoga selalu diberikan kesehatan oleh Allah SWT," kata akun @echa_mhayo_cenningra.
"Semoga panjang umur, dan yang bikin gosip begitu, Allah turunkan hidayah. Sabar mak," ucap akun @jamil_dacademy.
"Astagfirullah, jahat banget itu orang," ujar akun @aldocekrekcekrek.
Ada pula yang menyoroti nama akun tersebut adalah Rizky Billar. Warganet membela, sosok tersebut bukanlah artis yang kini dikabarkan dekat dengan Lesti Billar.
"Itu bukan akun Rizky Billar, kalau yang bener ada centang biru," kata akun @umhy_diza.
"Fake account itu, sabotase fans Leslar (Lesti-Billar)," timpak akun yang lain.
Berita Terkait
-
Ada Peluang Karakter Rizal Maduma yang Diperankan Dwi Sasono Jadi Spin-Off Mendadak Dangdut
-
Trailer Mendadak Dangdut Versi Baru Resmi Dirilis, Anya Geraldine Menyamar Jadi Pedangdut Pantura
-
Wika Salim Bantah Hidungnya Hasil Operasi: Bukan Oplas Tapi Ketok Magic
-
Ada Peran Keanu Angelo di Balik Keputusan Anya Geraldine Bintangi Film Mendadak Dangdut
-
OM Lorenza: Pelipur Lara Kala Indonesia Tidak Baik-Baik Saja
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura
-
Bersinergi dengan BPKH dan Kemenag, BRI Sediakan Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025