SuaraJabar.id - Wakil Bupati Bandung Barat Hengky Kurniawan menjalani rangkaian uji vaksin tahap kedua atau V1 sebagai relawan uji klinis vaksin Covid-19 di Puskesmas Garuda, Jalan Dadali, Kota Bandung, Jumat (16/10/2020). Dalam kunjungannya yang kedua ini, ia dijadwalkan akan divaksinasi dosis pertama.
Sebelumnya Hengky telah menjalani uji pemeriksaan tahap pertama yakni V0 yaitu pemeriksaan terhadap kesehatan. Pada tahap V1 kali ini, ia dijadwalkan akan menjalani pemeriksaan antropometri, pemeriksaan rapid tes covid-19, pemeriksaan fisik, vaksinasi dosis ke-1 dan observasi pasca vaksin lalu pendataan terakhir.
Dari pantauan Suarajabar.id di Puskesmas, Hengky Kurniawan tiba sekira pukul 13.30 WIB. Setelah tiba, ia dicek suhu badannya, lalu langsung menuju ke wastafel untuk mencuci tangan kemudian masuk untuk menjalani sejumlah rangkaian.
“Kesiapan fisik Alhamdulillah hari ini sehat walafiat, tidak dalam keadan flu batuk dan lain sebagainya, jadi seperti kurang lebih hampir sama dengan kemarin nanti datang lagi pemeriksaan fisik, pernapasan kemudian tensi dan lain sebagainya baru kemudian penyuntikkan,” ungkapnya kepada wartawan.
Ia mengungkapkan, rangkaian vaksinasi pada tahap pertama ini akan lebih panjang dari tahap awal. Nantinya setelah penyuntikkan, ia harus menunggu selama 30 menit untuk melihat reaksinya.
“Setelah penyuntikan saya lihat di jadwal ada menunggu 30 menit untuk melihat reaksinya apakah nanti ada gatal-gatal atau demam kemudian nanti diambil tindakan kalau memang ada hal-hal yang terjadi, tapi setelah itu biasanya dua jam baru nyerinya hilang," ujar Hengky.
"Mohon doanya, kita mulai dulu biar cepat, karena tahap kedua ini agak panjang dari pada yang kemarin lebih cepat,” tandasnya.
Kontributor : Emi La Palau
Baca Juga: Cerita Seniman Tari Buleleng Tetap Berkarya di Tengah Pandemi
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Mengenal Simpadampro: Aplikasi Futuristik Damkar Bogor yang Bisa 'Ramal' Kebakaran
-
Kontrak Ratusan Ton Sampah Tangsel ke Cileungsi Terbongkar
-
Bikin Warga Gatal dan Bau Menyengat, Usaha Limbah B3 di Parungpanjang Disegel Pemkab Bogor
-
5 Surga Wisata Kuliner Kota Bogor yang Wajib Dicoba, Dari Legendaris hingga Kekinian
-
BRI-Kemenpora Dorong Atlet SEA Games 2025 Jadi Juara di Arena dan Finansial