SuaraJabar.id - Warga Kabupaten Pangandaran kembali merasakan goncangan gempa bumi, Senin (26/10/2020) pagi. Gempa dengan magnitudo 4.5 ini terasa hingga Kabupaten Ciamis.
Gempa menggunjang Pangandaran pada pukul 06.49 WIB.Pusat gempa Pangandaran ini terjadi di laut, 95 km barat daya Kabupaten Pangandaran dengan kedalaman 10 kilometer.
"#Gempa Mag:4.5, 26/10/2020 06:49:48 (Pusat gempa di laut 95 km barat daya Kab. Pangandaran), Kedlmn:10 Km Dirasakan (MMI) II Pangandaran, II Ciamis, #BMKG," tulis BMKG melalui Twitter, Senin (26/10/2020).
Kemarin, Minggu (25/10/2020), gempa pun melanda Kabupaten Pangandaran. Gempa terasa hingga Bandung.
BMKG menerangkan gempa tersebutterjadi pukul 07:56:45 WIB dengan Magnitudo 5,9.
Warga Cilame, Bandung Barat, Enjang, mengatakan bahwa dirinya sempat merasakan gempa tersebut.
Dia pun memastikan adanya gempa saat melihat air di bak toilet bergoyang.
"Iya ada gempa, kerasa pas lagi duduk," katanya kepada Ayobandung,com - jaringan Suara.com.
Menurut BMKG, gempa terjadi di laut di kedalaman 10 km dengan titik koordinat 8.22 LS,107.87 BT atau 90 km Barat Daya Kabupaten Pangandaran.
Baca Juga: Pangandaran Diguncang Gempa Magnitudo 5,9, Tak Berpotensi Tsunami
BMKG menerangkan gempa tidak berpotensi menghasilkan tsunami. Namun warga diimbau berhati-hati dengan gempa bumi susulan yang mungkin terjadi.
Melansir BMKG, Skala MMI (Modified Mercalli Intensity) adalah satuan untuk mengukur kekuatan gempa bumi.
Satuan ini diciptakan seorang vulkanologis dari Italia yang bernama Giuseppe Mercalli pada tahun 1902.
Skala Mercalli terbagi menjadi 12 kategori dampak guncangan gempa bumi. Adapun dampak gempa yang dimaksudkan pada setiap kategori adalah sebagai berikut:
I MMI: Getaran tidak dirasakan kecuali dalam keadaan luar biasa oleh beberapa orang;
II MMI: Getaran dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang;
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
5 Spot Trekking Santai di Karawang Buat Healing Sekeluarga
-
KPK Garap Anggota DPRD Bekasi Iin Farihin! Buntut Kasus Suap Kolaborasi Bupati dan Sang Ayah?
-
Karawang Siap 'Glow Up' Tiru Cara Bogor Benahi Utilitas Udara yang Membahayakan
-
Mencekam! Nobar Persib vs Persija di Depok Berujung Bentrok, Gang Jati Sempat Memanas
-
GBLA Membiru! 5 Fakta Menarik Persib Kunci Juara Paruh Musim Usai Tekuk Persija 1-0