SuaraJabar.id - Istri mendiang Ashraf Sinclair, Bunga Citra Lestari kedapatan mengunjungi makam suami tercintanya di kawasan San Diego Hills Memorial Park, Karawang, Jawa Barat.
Kedatangan penyanyi yang dikenal dengan nama panggung BCL tersebut dilakukan untuk merayakan hari jadi pernikahan mereka yang ke-12 tahun. Keduanya diketahui menikah pada 8 November 2008. Dari pernikahan itu, BCL dan mendiang Ashraf dikaruniai seorang putra yang diberi nama Noah Sinclair.
Lewat Instagram, BCL mengunggah foto saat berziarah ke makam Ashraf Sinclair, mengenakan baju berwarna merah muda dan masker serta kerudung berwarna senada. Meski tak terlalu ketara, BCL terlihat menatap nanar batu nisan suami tercinta yang ia sayang.
"Happy anniversary," tulis BCL diikuti emoji hati dalam keterangan fotonya di Instagram.
Beberapa teman artis lainnya langsung memenuhi kolom komentar pelantun lagu Aku Tak Mau Sendiri itu. Mereka memberikan ucapan selamat anniversary serta doa untuk BCL dan Ashraf Sinclair.
"Al Fatihah, buat Asharaf ya," komentar Maia Estianty.
"Happy anniversary adik sayang, alfatihah," sambung Krisdayanti.
"Happy anniversary," sahut Didiet Maulana.
Seperti diketahui, Ashraf Sinclair meninggal dunia pada 16 Februari 2020 akibat serangan jantung. Jenazahnya dimakamkan di San Diego Hills Karawang, Jawa Barat.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Link Video Syur Andini Permata Bareng Bocil Masih Diburu, Benarkah Adik Kandung?
- Pemain Keturunan Rp260,7 Miliar Bawa Kabar Baik Setelah Mauro Zijlstra Proses Naturalisasi
- 41 Kode Redeem FF Terbaru 10 Juli: Ada Skin MP40, Diamond, dan Bundle Keren
- Eks Petinggi AFF Ramal Timnas Indonesia: Suatu Hari Tidak Ada Pemain Keturunan yang Mau Datang
- 4 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Rp500 Ribuan, Favorit Pelari Pemula
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
Prediksi Oxford United vs Port FC: Adu Performa Ciamik di Final Ideal Piala Presiden 2025
-
Ole Romeny Kena Tekel Paling Horor Sepanjang Kariernya, Pelatih Oxford United: Terlambat...
-
Amran Sebut Produsen Beras Oplosan Buat Daya Beli Masyarakat Lemah
-
Mentan Bongkar Borok Produsen Beras Oplosan! Wilmar, Food Station, Japfa Hingga Alfamidi Terseret?
Terkini
-
Ekonom Universitas Pasundan Sebut APBD Jabar Perlu Perhatian Ekstra
-
Akhirnya! Rumah Pemulasaran di Tasikmalaya Resmi Dibuka, Jadi Simbol Toleransi
-
Pendampingan Klasterkuhidupku BRI Jadikan UMKM Tanaman Hias di Kota Batu Semakin Maju
-
Transformasi Digital BRI Lewat AgenBRILink Dorong Inklusi Keuangan
-
BRI Perkuat Reputasi Global, Pimpin Daftar Bank Terbaik di Indonesia