SuaraJabar.id - Imam besar Front Pembela Islam (FPI), Habib Rizieq Syihab tiba di Tanah Air pada hari ini, Selasa (10/11/2020) pagi. Kepulangannya disambut antusias ribuan umat Islam hingga membuat Bandara Soekarno Hatta dipadati jemaah.
Sejumlah artis pun turut menyambut Habib Rizieq seperti Camelia Malik hingga Arie Untung.
Presenter Ramzi, meski tak ikut menyambut turut bahagia dengan kedatangan Habib Rizieq.
"Alhamdulilah (bahagia) beliau balik ke Indonesia karena memang ini negara dia, tempat tinggal dia, dia lahir di sini juga," kata Ramzi, saat ditemui di kawasan Jalan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (10/11/2020).
Baca Juga: Habib Rizieq Pulang, Dahnil Ingatkan Kerja Keras Prabowo dan Jokowi
Host LIDA Indosiar ini menilai bahwa sosok Habib Rizieq merupakan ulama besar yang dicintai banyak orang.
"Nggak bisa dipungkiri beliau itu ulama besar, beliau itu orang yang cerdas. Ilmunya tak bisa dipungkiri lagi dan banyak yang cinta sama dia," tutur Ramzi.
"Segala macam apapun yang beliau ucapkan pasti beliau berdasarkan bukti yang beliau ketahui dan pasti benar," tutur Ramzi.
Disinggung soal banyak masyarakat yang melanggar sosial distancing, Ramzi tak menampik memang banyak yang melanggar. Namun ia menganggap hal itu tidak bisa terelakkan karena hadirnya ribuan orang di bandara.
"Memang salah (melanggar jaga jarak). Tapi tidak bisa dipungkiri yang cinta sama Habib Rizieq itu banyak. Kecintaannya karena apa yah, kecintaannya karena beliau ulama, beliau cerdas dia keturunan Rasulullah. Jadi hal itu nggak bisa dipungkiri. Mangkanya banyak yang cinta sama dia," imbuh Ramzi.
Baca Juga: Habib Rizieq Pulang, Ketum PAN Zulhas: Mari Akhiri Cebong-Kampret
Sebelumnya, Arie Untung juga menyambut kembalinya Habib Rizieq Syihab. Dalam unggahan Instagram Story, dia mengaku terharu dengan salawat yang digaungkan di bandara.
"Rasulullah kalau dengar semua bersolawat atas nama Allah gini gimana ya?" tulis Arie Untung dengan emoji menangis.
Seperti diketahui, Habib Rizieq bersama keluarganya tiba di Indonesia dengan pesawat Saudia SV816 dari Jeddah. Berdasarkan pantauan situs FlightRadar24, pesawat SV816 mendarat di Cengkareng pada pukul 08.37 WIB.
Sementara suasana di luar bandara, massa dari anggota FPI maupun simpatisan FPI ramai-ramai menyambut kedatangan Rizieq Shihab. Kemacetan panjang pun terjadi karena massa memenuhi jalan dengan berjalan kaki.
Bahkan, kawasan Jalan Petamburan III, Jakarta Pusat ditutup. Para pendukungnya juga memadati kawasan sekitar kediamannya di Petamburan Tanah Abang, Jakarta Pusat.
Berita Terkait
-
Beda Sikap Rizieq Shihab Soal Kasus Ahok vs Suswono Jadi Omongan, Bak Langit dan Bumi
-
Cek Fakta: Prabowo Dukung Habib Rizieq Gugat Jokowi
-
Karena Ini, PN Jakarta Pusat Tunda Gugatan Rp 5.246,75 Triliun Rizieq Shihab terhadap Jokowi
-
Respons Istana Usai Habib Rizieq Layangkan Gugatan G30S Jokowi ke PN
-
Nama Baik Tercoreng, Ponpes Markaz Syariah Bogor Milik Habib Rizieq Dihantui Kasus Penganiayaan
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Rooms Inc d'Botanica Bandung Ikut Semarakkan Program Akhir Tahun Artotel Wanderlust Bertajuk "Serenata Akhir Tahun"
-
Miris! Pelajar SMA Cianjur Jadi Kurir Narkoba Internasional, Raup Untung Puluhan Juta
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024