SuaraJabar.id - Menteri Pemuda dan Olahraga, Zainudin Amali terus meninjau kesiapan sejumlah stadion jelang gelaran Piala Dunia U-20. Dalam kunjungan terbaru, Zainudin mengunjungi Stadion Si Jalak Harupat di Kabupaten Bandung untuk memastikan sudah sejauh mana kelengkapan sarana dan prasarana.
Dalam kunjungannya pada Sabtu (28/11), Zainudin mengatakan bahwa Si Jalak Harupat menjadi satu dari enam stadion prioritas yang harus bersolek, tidak hanya untuk penyelenggaraan Piala Dunia U-20 2021, tetapi juga untuk peningkatan prestasi sepak bola nasional.
“Kami lihat beberapa lapangan dalam rangka implementasi Inpres Nomor 3 tahun 2019 tentang pesepakbolaan nasional. Prestasi sepak bola semakin bagus dan maju maka ada hal-hal yang harus dibenahi, termasuk dari situ sarana prasarana," kata Zainudin dalam keterangan tertulisnya, dikutip dari Antara.
“Stadion Si Jalak Harupat adalah salah satu yang menjadi prioritas dari kegiatan sepak bola kita dan pada saat Asian Games, SJH jadi salah satu stadionnya," kata dia menambahkan.
Menurut Zainudin, antusiasme para penggemar sepak bola di Bandung Raya yang luar biasa akan memberi pengaruh positif pada Piala Dunia U-20 nanti. Oleh karena itu, peningkatan sarana dan prasarana di Stadion Si Jalak Harupat tersebut menjadi penting dilakukan.
Selain Si Jalak Harupat, beberapa stadion di Jawa Barat saat ini juga sedang direnovasi, termasuk Stadion Gelora Bandung Lautan Api dan Stadion Persib.
Bupati Bandung Dadang M. Naser menyebut kesiapan Stadion Si Jalak Harupat hampir selesai. Setidaknya masih ada 20 persen dari total yang perlu dibenahi.
"Si Jalak Harupat ini kelengkapannya tinggal menambah lampu dari kapasitas dua ribu menjadi 2500 lux. Kemudian ada treatment lapangan dan sound system yang juga harus kuat, jangan sampai jelek," kata Dadang.
Baca Juga: Menpora Minta Lintasan Atletik NTB Direnovasi Agar Muncul 'Zohri Baru'
Berita Terkait
-
Erick Thohir Disebut Tak Ikut Campur soal Pemilihan Pelatih Baru, Kok Bisa?
-
PSSI Sudah ke Inggris, Pengumuman John Herdman Jadi Pelatih Timnas Indonesia Tinggal Tunggu Waktu
-
PSSI Setuju, Ini Alasan John Herdman Belum Resmi Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
PSSI Sah Tunjuk John Herdman Jadi Pelatih Timnas Indonesia: Memenuhi Kourum
-
Zainudin Amali Diminta Tanggung Jawab Kegagalan Timnas di SEA Games, Sumardji Pasang Badan
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Nasib Pencarian Korban Longsor Cisarua Ditentukan Besok Sore, Lanjut atau Berhenti?
-
40 Jenazah Korban Longsor Cisarua Berhasil Teridentifikasi, Berikut Daftar Nama dan Asal Kampungnya
-
Simak Jadwal KRL Terakhir Malam Ini Rute Bogor, Bekasi, dan Parung Panjang
-
Desa BRILiaN Tembus 5.245 Desa, BRI Tegaskan Komitmen Pemberdayaan Ekonomi Lokal
-
Gaji UMR Tetap Bisa Punya Mobil! 4 Rekomendasi Mobil Bekas Irit dan Ramah Saku