SuaraJabar.id - Presenter Daniel Mananta menganggap Natal tahun ini jadi yang paling spesial. Soalnya dia dapat kado dari seorang ustaz yang notabene berbeda keyakinan dengannya.
Ustaz tersebut adalah Gus Miftah, pengasuh Pondok Pesantren Ora Aji, Sleman. Cerita ini berawal saat Gus Miftah bertemu Daniel dan bertanya ritual apa yang biasanya dilakukan ketika Natal tiba.
Daniel menjawab kalau neneknya selalu membuat puding cokelat. Hanya saja karena kondisi sang nenek lagi kurang baik, kemungkinan tahun ini sudah tak ada lagi puding cokelat.
"Salah satu moment memorable di natal 2020. @gusmiftah tanya ritual natal gue, dan gue bilang tiap tahun Oma gue selalu bikinin puding cokelat, tapi sayangnya tahun ini karena kondisi Oma gue kurang baik, sepertinya nggak ada puding cokelat tersebut," kata Daniel Mananta di postingannya, Senin (28/12/2020).
Baca Juga: Natal Paling Spesial, Daniel Mananta Dapat Kado dari Seorang Ustaz
Tak disangka, Gus Miftah memberikan kejutan kado Natal untuk Daniel Mananta.
"Lalu Gus kasih Box surprise kejutan, dan Guess what?! Dalamnya puding cokelat!" lanjut ayah dua anak ini.
Bagi Daniel Mananta mendapat kado dari seorang ustaz yang beda keyakinan dengannya adalah hal luar biasa.
"2020 emang spesial banget! Siapa yang sangka di Natal ini, gue tetap makan puding cokelat dari seorang Ustadz! God is good!" ujarnya.
Unggahan Daniel Mananta ini memantik komentar dari warganet. Tak sedikit yang dibuat adem atas peristiwa yang dialami Daniel Manantan.
Baca Juga: Daniel Mananta Kembali Gantikan Boy William di Indonesian Idol
"Suka kalo kayak gini, andai semuanya bisa bertoleransi pasti adem banget deh," komentar warganet.
"Suka banget dengan toleransi kayak gini. Selamat Natal buat semua saudaraku yang merayakan, saya moslem tpi saya sangat menjujung tinggi toleransi beragama," timpal yang lain.
"Ini lah Indonesia kita yang sebenarnya," komentar yang lain.
Berita Terkait
-
Selain Raffi Ahmad, Gus Miftah hingga Giring Ganesha Belum Laporkan Harta Kekayaan ke KPK
-
Didampingi Ari Wibowo dan Daniel Mananta, Bams eks Samsons Jalani Ritual Pembaptisan
-
Ngaku Tolak Tawaran Menteri dari Prabowo karena Ogah Potong Rambut, Gus Miftah Disindir Netizen: Munafik!
-
Inspirasi dari Daniel Mananta, Rayakan Hari Sumpah Pemuda dengan Jadi Relawan!
-
Respons Gus Kautsar Usai Gus Miftah Dilantik Jadi Utusan Khusus Presiden: Ada Harapan...
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Jangan Lewatkan! Amalan Malam Jumat untuk Perlindungan dari Fitnah Dajjal
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
Terkini
-
Dedi-Erwan Unggul Quick Count, Anak Bos Persib: Insya Allah Hasil Resmi Tak Beda Jauh dengan Hitung Cepat
-
Ada Potensi Pemungutan Suara Ulang di Karawang dan Sukabumi, Pj Gubernur Jabar: Tunggu Bawaslu
-
Petugas TPS Meninggal Saat Bertugas, Begini Pesan PJ Gubernur Jabar
-
Sabet 73,5 Persen Suara, Rudy-Ade Deklarasikan Kemenangan di Pilkada Kabupaten Bogor
-
Unggul Versi Hitung Cepat, Aep: Ini Kemenangan Masyarakat Karawang