SuaraJabar.id - Kantor Pencarian dan Penyelamatan (SAR) Bandung merilis data identitas 13 orang korban yang meninggal dunia dalam peristiwa longsor di Kecamatan Cimanggung, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat.
Kepala Kantor SAR Bandung Deden Ridwansyah mengatakan hingga kini pihaknya masih terus melakukan pencarian terhadap sekitar 27 orang yang dilaporkan hilang setelah adanya longsor.
"Semua unsur yang tergabung bisa bekerja sesuai dengan kapasitas dan kemampuannya," kata Deden di lokasi longsor, Senin.
Adapun korban yang meninggal itu terdiri dari warga setempat, relawan, juga petugas TNI dan petugas BPBD Sumedang yang tertimbun tanah ketika adanya longsor susulan.
Baca Juga: Gubernur Jabar Harap Warga Mau Direlokasi jika Masuk Zona Rawan
Berikut nama-nama korban yang meninggal dunia dalam kejadian tersebut:
1. Suhanda (43), lk, MP Cimanggung
2. Cahyo Riyadi (tidak diketahui) Margajaya
3. Diding (tidak diketahui), Kampung Bojongkondang
4. Dudung (tidak diketahui), Kampung Bojongkondang
Baca Juga: Update Longsor Sumedang: Korban Tewas Bertambah Jadi 13 Orang
5. Yedi (tidak diketahui), petugas BPBD Sumedang
6. Wildan (6), Cihanjuang
7. Yani (27), Cihanjuang
8. Nardiyanto (58), Perum SBG Cihanjuang
9. Engkus Kuswara (43), Sawah Dadap
10. Danramil Cimanggung Kapten Setyo Pribadi (55), Dusun Cikole
11. Beni Heriyanto (40), Perum SBG Cihanjuang
12. Asep Saripudin (tidak diketahui), Cihanjuang, ditemukan MD pada Minggu (10/1) pukul 09.30 WIB
13. Lili Ali Nurdin (tidak diketahui), Cihanjuang, ditemukan MD pada Minggu (10/1) pukul 12.55 WIB. [Antara]
Berita Terkait
-
Kecewa Tidak Lulus Ujian, Siswa di China Tikam Murid Lain: 8 Orang Tewas 17 Luka-luka
-
Wahana Ritel Honda Membuka Cabang Baru di Jakarta dan Jawa Barat
-
UPDATE Korban Adu Banteng KA Turangga Vs KA Lokal Baraya: 4 Kru Meninggal Dunia
-
Ini Identitas Masinis dan Kru Korban Meninggal Dunia Kecelakaan KA Turangga vs KA Lokal di Cicalengka
-
Data Terbaru Korban Meninggal Dunia dan Luka Tabrakan KA Turangga Vs KA Lokal Bandung Raya
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura