SuaraJabar.id - Raffi Ahmad disuntik vaksin Covid-19 Sinovac perdana bareng Presiden Jokowi, Rabu (13/1/2021). Usai divaksin, Sherina Munaf memergoki Raffi keluyuran tanpa menggunakan masker.
Hal ini membuat Sherina geram. Dia menilai seharusnya Raffi Ahmad memberikan contoh yang baik kepada masyarakat lantaran dia diberi kesempatan berharga disuntik vaksin Covid-19 perdana. Terlebih Raffi Ahmad seorang publik figure.
Namun Raffi Ahmad justru kedapatan nongkrong tak pakai masker habis divaksin dan fotonya membuat heboh jagat media sosial.
Suami Nagita Slavina tersebut mendapat kritikan pedas dari warganet lantaran ulahnya.
Raffi Ahmad keluyuran tanpa masker mendapat teguran banyak warganet, termasuk para selebriti. Salah satunya datang dari Sherina Munaf.
Dia menilai Raffi Ahmad tak seharusnya pergi ke acara yang ramai meski telah divaksin. Sebab, sebagai publik figur hal itu bisa memberi contoh yang tidak baik.
"Halo Raffi Ahmad, setelah divaksin bukan berarti keluyuran rame-rame dong. Anda dipilih jatah awal vaksin karena followers banyak. Dengan alasan yang sama, tolong berikutnya konsisten beri contoh yang baik," kicau Sherina Munaf di Twitter pada Kamis (14/1/2021).
Istri Baskara Mahendra ini juga memohon kepada Raffi Ahmad untuk memberi pengaruh baik ke masyarakat. Mengingat, penggemar dan pengikutnya jutaan orang.
Baca Juga: Curhat ke Raffi Ahmad, Mulan Jameela Ungkap Pisah Rumah dengan Ahmad Dhani
"Please you can do better than this. Your followers are counting on you," lanjutnya.
Raffi Ahmad, bersama Gading Marten, Sean Gelael, Nagita Slavina dan Anya Geraldine terlihat tidak memakai masker saat berfoto bersama dalam sebuah pesta.
Namun, kini unggahan yang memperlihatkan sosok Raffi Ahmad dan kawan-kawan tanpa masker itu telah lenyap dari Instagram Story Anya Geraldine.
Dari unggahan Instagram Story Gading Marten, di tempat yang sama, tampak pula sejumlah selebriti lain. Di antaranya, Once Mekel, Fachri Albar hingga Aurelie Moeremans.
Akibat aksi Raffi Ahmad keluyuran tanpa masker itu, namanya jadi trending di Twitter sejak dini hari tadi. Namanya telah dikicaukan 50 ribu kali oleh netizen.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Viral Dentuman Horor di Cirebon, Benarkah Ada Bola Api Menghantam? Ini Pengakuan Warga
-
Langit Aneh di Cirebon: Cahaya Melintas dari Losari Hingga Ciperna, Apa Sebenarnya yang Terjadi?
-
Dentuman Misterius Guncang Cirebon Usai Maghrib, BMKG Sebut Bukan Gempa, Curigai Ada Meteor Jatuh?
-
Surat Edaran Gubernur Jabar Bikin Heboh, Semua Pihak Diimbau Donasi Rp1.000 Per Hari, Apa Tujuannya?
-
Dedi Mulyadi Putar Otak: ASN Jabar Jadi Tenaga TU di Sekolah! Ini Alasannya