SuaraJabar.id - Beredar di media sosial, video yang menunjukkan sesosok Power Rangers menyambangi lokasi korban banjir untuk membagikan mukena dan sajadah gratis.
Ditemani sejumlah warga, Power Rangers ini menyambangi korban banjir dengan menaiki sampan. Kedatangannya pun lantas mencuri perhatian.
Usur punya usut, sosok Power Rangers ini rupanya adalah seorang relawan. Ia sengaja datang ke lokasi bencana dengan memakai kostum unik.
Hal ini diketahui dari akun @info_kejadian_banjarmasin yang mengunggah video kunjungan relawan berkostum hero tersebut.
Baca Juga: STOP PRESS: Ambroncius Pentolan Relawan Jokowi Resmi Ditahan Bareskrim!
Berdasarkan keterangan unggahan, relawan ini menyambangi pemukiman terdampak bencana banjir yang terjadi di Kalimantan Selatan, tepatnya Desa Lok Baintan.
Dalam unggahan video tersebut, nampak relawan berkunjung ke sebuah gedung yang dijadikan tempat pengungsian.
Kedatangannya langsung mendapatkan sambutan hangat, khususnya para anak-anak yang berada di sana.
"Alhamdulillah kedatangan Power Rangers, yang bagi-bagi mukena dan sajadah," tulis @info_kejadian_banjarmasin, dikutip pada Rabu (27/1/2021).
"Serta menghibur anak-anak yang ikut di pengungsian karena rumah mereka masih terendam banjir," sambung caption tersebut.
Baca Juga: Banjir Kalsel, Ribuan Korban Dapat Kartu Keluarga Baru dari Kemendagri
Video aksi Power Rangers bertandang ke lokasi pengungsian korban banjir ini lantas mengundang beragam reaksi warganet. Kolom komentar pun penuh dengan ungkapan pujian.
"Panjang umur orang baik," tulis akun @raud***.
"Power rangers dengan alat tempur lokal, semoga anak-anak terhibur," kata @rism***.
"Alhamdulillah besedekah tapi tak nampakkan diri, semoga amalnya menjadikan berkah umurnya, berkah rezekinya dan Allah Maha Tau yang akan membalasnya," timpal @loir***.
Lihat video selengkapnya di sini.
Berita Terkait
-
Mimpi 5 Sahabat 'Power Rangers' dalam Welcome to Samdalri, Semua Terwujud!
-
8 Crossover Power Rangers Paling Epik, Mana Favoritmu?
-
Sambut 30 Tahun, Power Rangers akan Hadirkan Tayangan Spesial di Netflix
-
Tutup Usia, Ini 5 Karakter Ranger yang Pernah Diperankan Mendiang Jason David Frank
-
Keluarga Bungkam Soal Kematian Pemeran Ranger Hijau
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Apakah Samsung A35 Tahan Air dan Spesifikasinya
-
Transformasi Digital BRIAPI Sukses Membawa BRI Raih Pengakuan Global
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Tasikmalaya: Media Lokal Perlu Diversifikasi Sumber Pendapatan
-
4 Santri Tewas Tertimbun Tanah Longsor di Sukabumi, BPBD Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Tersedia 100 Ribu Hadiah Termasuk BMW 520i M Sport di BRImo FSTVL, Ini Cara Memenangkannya!