SuaraJabar.id - Seorang wanita terekam kamera memperlakukan nenek penjual roti keliling dengan kasar. Ia tega membentak hingga mengusirnya.
Ketika didatangi oleh nenek yang renta itu, si wanita menolak membeli sambil mengeluarkan kata-kata kasar dan bernada tinggi. Ia bilang, tak suka melihat wajah si nenek dan makanan yang dijualnya.
Kontan, aksinya tersebut angsung mengundang reaksi keras dari warganet. Videonya viral setelah diunggah oleh pengguna TikTok dengan akun @terbang.jauh, belum lama ini.
Wanita itu terlihat berbicara dengan nenek yang membawa beberapa bungkus roti. Sejurus kemudian, terdengar ia membentak dan mengusir sang nenek.
"Tinggalkan tempat ini. Aku nggak suka lihat kamu, aku nggak suka makanan itu. Cepat!" kata wanita dengan nada tinggi.
Di akhir video, terlihat sosok nenek penjual yang terlihat sudah sangat keriput dan agak bungkuk.
"Tolong kalau ada orang yang jual sesuatu dan kita tidak mau beli, tolak baik-baik. Jangan menghardik," tulis pengunggah pada video tersebut.
Pengunggah video ini pun mendoakan agar rezeki nenek penjual roti ini lancar. Pengunggah video juga sulit membayangkan bila nenek penjual roti tersebut adalah ibunya.
Video ini banyak menarik perhatian warganet. Sejumlah warganet pun merasa sedih dengan hal yang dilakukan wanita itu kepada nenek tersebut.
Baca Juga: Gagal Mediasi, Tiga Anak Gugat Nenek Damina Tetap Ingin Sita Harta
"Astagfirullah. Ini beneran? Parah banget. Semoga rezeki berlimpah untuk nenek yang jualan," komentar seorang warganet.
Warganet lainnya pun ikut berkomentar. "Ya Allah. Gimana kalau itu ibuku yang dia bentak. Betapa sakitnya hati aku ya Allah. Semoga dibanyakin rezekinya oleh Allah," ujar warganet ini.
"Kalau lihat yang dagang udah renta gitu suka nggak tega. Kadang meski nggak butuh pun tetep ku beli. Kalo nggak mau tolak baik-baik dong," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Jumat (29/1/2021), video wanita memaki nenek penjual roti ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 1 juta kali di TikTok.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
GBLA Membiru! 5 Fakta Menarik Persib Kunci Juara Paruh Musim Usai Tekuk Persija 1-0
-
Hindari Titik Ini! Banjir Rendam Jalur Pantura Kudus
-
Persib vs Persija: Antara Dominasi Maung Bandung dan Kebangkitan Macan Kemayoran
-
Mengenal Simpadampro: Aplikasi Futuristik Damkar Bogor yang Bisa 'Ramal' Kebakaran
-
Kontrak Ratusan Ton Sampah Tangsel ke Cileungsi Terbongkar