SuaraJabar.id - Dua penyanyi dangdut Jawa Barat akan bertarung dalam babak Battle Six Bintang suara pada pukul 14.00 WIB hari ini, Kamis (25/2/2021).
Setelah lolos babak 30 besar, Fitri Indriyani dari Tasikmalaya dan Jamal dari Sukabumi melaju ke babak Battle Six.
Mojang Tasikmalaya, Fitri bakal bertarung dengan jagoan Kediri, Imelda Mega Rosita. Sedangkan Jajaka Sukabumi, Jamal bakal duel vokal dengan Aurelya Ratamchia Dewanda dari Kediri.
Gelaran yang akan ditayangkan langsung melalui media sosial Daily Motion di akun Suara.com, bakal menentukan langkah mereka untuk melaju ke Gran Final yang akan diselenggarakan di Jakarta pada 9 Maret 2021.
Baca Juga: Yuk ! Saksikan Live 6 Calon Bintang Suara 2021
Perlu diketahui, pada Battle Six ini kontestan akan mendapat tantangan baru yang lebih sulit dibanding sebelumnya dan tentunya akan sangat menarik untuk disaksikan.
Kontestan yang berhasil lolos menjalani duel di masing-masing grup yang ada. Dalam mekanismenya, mirip seperti babak 30 besar, kontestan akan dibagi menjadi tiga grup yang terdiri dari dua peserta.
Mereka nantinya akan menunjukan kemampuannya dalam tarik vokal serta penampilannya dan juga menyanyikan lagu yang sama. Pun pemilihan lagu ini akan diundi langsung secara virtual sesaat sebelum mereka unjuk kebolehan. Untuk diketahui, kontestan wajib menyanyikan lagu yang bernada cepat dan juga slow.
Tak hanya sampai situ, selayaknya juri di babak 30 besar Bintang Suara, kedua kontestan akan saling mengomentari penampilan lawannya sebelum mereka dikomentari dewan juri.
Dewan juri yang akan melakukan penilaian dalam Battle Six, yakni Ririn Indriani, Ferry Noviandi dari perwakilan Suara.com. Kemudian Agi Sugiyanto dan Restu Mahadhani dari label musik Proaktif, serta Riani Putri dari Radio Hot FM. Para juri nantinya tetap akan menilai beberapa parameter yang ada, yakni vokal suara, penampilan hingga attitude.
Baca Juga: Jangan Lewatkan Jam 2 Siang Nanti, Battle Six Bintang Suara
Tentunya, bagi Anda yang penasaran ingin melihat ketegangan Battle Six Bintang Suara bisa menyaksikannya di link ini atau langsung menuju laman https://www.dailymotion.com/video/x7zifyy.
Berita Terkait
-
Kang Dedi Mulyadi Ngomel Lihat Jemuran CD di Pinggir Jalan, Ya Allah Enggak Kira-kira
-
Tukang Parkir SMP Beri Pesan Menohok ke Dedi Mulyadi: Jangan Cuma Ingin Terpilih
-
Didatangi Nenek Berhijab Pink dari Jauh, Dedi Mulyadi Syok : Cari Duda Sampai Sini?
-
Siapkan Rp 20 triliun, Kang Dedi Mulyadi Akan Aktifkan 11 Jalur Kereta Api di Jabar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
Tag
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Liga Inggris: Kalahkan Ipswich Town, Arsenal Selamatkan MU dari Degradasi
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Layar AMOLED Terbaik April 2025
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V50 Lite 4G vs vivo V50 Lite 5G, Serupa Tapi Tak Sama!
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
Terkini
-
Cianjur Rawan Predator Anak! Ada 17 Kasus Pencabulan dan Pemerkosaan
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI