SuaraJabar.id - Upaya pemadaman api di kilang minyak Pertamina Balongan, Indramayu semakin menunjukkan perkembangan yang baik. Dari empat tangki, kobaran api tersisa di satu titik saja.
Senior Vice President Corporate Communications & Investor Relations Pertamina Agus Suprijanto melalui pesan tertulis kepada wartawan mengatakan, petugas kini tengah melakukan upaya pemadaman satu titik kobaran api yang tersisa tersebut.
"Setelah dua tangki padam tadi pagi, menyusul pada sekitar pukul 08.30 WIB, memastikan api di tangki T-301G berhasil dipadamkan," kata Agus, Rabu (31/3/2021).
Pemadaman satu titik kobaran api itu kata Agus, dilakukan dengan "foam".
Baca Juga: Wagub Uu Pastikan Pertamina Ganti Rugi Rumah Korban Kebakaran Balongan
Ia mengatakan pemadaman titik api di tangki T-301F terus dilakukan, di mana saat ini tim darurat sedang mengarahkan pengaturan orientasi peralatan "fire fighting" dengan sasaran tangki T-301F yang masih menyisakan api.
"Tim emergency di lapangan terus berlanjut untuk mematikan api di tangki T301-F," tuturnya.
Dia berharap api di area tangki di area T-301 seluruhnya dapat padam hari ini. Sementara untuk tiga tangki lainnya saat ini masih terus dilakukan pendinginan.
"Kami masih terus melakukan upaya pendinginan di tiga tangki yang telah padam dan memastikan tidak ada potensi api muncul kembali," katanya. [Antara]
Baca Juga: Ledakan Kilang Pertamina di Balongan: Rumah Retak Getarannya Kayak Gempa
Berita Terkait
-
Sejarah Shell di Indonesia, Santer Diisukan Bakal Tutup SPBU
-
Intip Isi Garasi Lucky Hakim, Motor 'Bapak-Bapak' Jadi Koleksi Cabup Indramayu
-
Harta Bupati Karawang Capai Ratusan Miliar, Pantas Disebut Terkaya di Jawa Barat Kalahkan Nina Agustina
-
Lawan Bupati Terkaya di Kabupaten Termiskin, Segini Beda Harta Lucky Hakim vs Nina Agustina
-
Keluarga Berkuasa, Jabatan Adik Nina Agustina Tak Kalah Mentereng dari sang Ayah
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Rooms Inc d'Botanica Bandung Ikut Semarakkan Program Akhir Tahun Artotel Wanderlust Bertajuk "Serenata Akhir Tahun"
-
Miris! Pelajar SMA Cianjur Jadi Kurir Narkoba Internasional, Raup Untung Puluhan Juta
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024