SuaraJabar.id - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengingatkan masyarakat waspada terhadap potensi cuaca ekstrem seperti hujan yang disertai petir dan angin kencang yang melanda wilayah Bandung Raya.
Potensi cuaca ekstrem di tengah musim pancaroba ini berpotensi menganggu jaringan listrik yang tersambung ke masyarakat. Termasuk di Kota Cimahi dan Kabupaten Bandung Barat (KBB).
Lalu bagaimana keamanan dan pasokan listrik di Kota Cimahi KBB?
Manajer Bagian Jaringan PLN UP3 Cimahi, Pilih Kondang Paramarta mengatakan, gangguan yang sering terjadi ketika musim hujan adanya pohon tumbang yang menimpa jaringan, yang membuat pasokan listrik terganggu.
Baca Juga: Kisah Iwan "Jinakkan" Eks Napi Teroris Termasuk Mantan ISIS
"Kalau saat hujan rentan kebanyakan pohon tumbang kena angin itu sering terjadi. Rawan lebih banyak di KBB," ujar Kondang saat dihubungi, Kamis (22/4/2021).
Sebagai antisipasinya kata dia, pihaknya rutin melakukan pemeliharaan dengan pemangkasan pohon. Untuk pohon yang dimiliki masyarakat, pihaknya meminta izin masyarakat untuk melakukan pemangkasan hingga penebangan.
"Kepada masyarakat yang pohonnya dekat jaringan PLN, minta tolong untuk petugas PLN diizinkan melakukan pemangkasan atau penebangan," imbuhnya.
Jemudian potensi gangguan ditengah cuaca yang tidak menentu ini adalah kerusakan jaringan listrik yang terkena kawan layang-layang sehingga memutus jaringan listrik. Gangguan tersebut terjadi beberapa hari lalu.
"Kalau cuaca cerah, banyak yang main layangan. Apalagi pas puasa gini sore kalau gak hujan banyak yang main layangan. Sering itu menganggu jaringan," ungkapnya.
Baca Juga: MAKI Beberkan Hubungan Penangkapan Penyidik KPK dan Eks Wali Kota Cimahi
Untuk meminimalisir gangguan tersebut, pihaknya kerap menerjunakn personel untuk melakukan pemantauan langsung di beberapa titik jaringan listrik yang kerap dijadikan sebagain tempat bermain layang-layang.
Berita Terkait
-
Gujarat Siaga Merah: Gelombang Panas Ekstrem Mengancam Saurashtra dan Kutch!
-
Bencana Hidrometeorologi Mengintai Yogyakarta, Status Siaga Diperpanjang!
-
H+3 Lebaran: Mayoritas Kota Besar Diguyur Hujan Ringan Hingga Petir
-
Mudik Lebaran 2025, Siap-siap Gelombang Tinggi dan Angin Kencang Ancam Penyeberangan!
-
Menhub Sebut Cuaca Buruk Hantui Mudik Lebaran
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura