SuaraJabar.id - Warga luar Bandung Raya seperti warga Jakarta, Bogor, Depok, Bekasi hingga Jawa Timur diperkenankan untuk melakukan perjalanan wisata ke Kabupaten Bandung Barat selama masa larangan mudik Lebaran 1442 Hijriah.
Berbeda dengan pemudik, wisatawan tetap diperkenankan untuk piknik ke sejumlah tempat wisata di Bandung Barat seperti di kawasan Lembang.
Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan KBB, Heri Pratomo mengatakan perjalanan wisata bukan saja diizinkan bagai pelancong asal Bandung Raya sebagai zona aglomerasi. Tapi juga wisata dari luar daerah seperti Jakarta dan Jawa Timur.
"Memang betul anjuran pemerintah pusat tidak boleh mudik, namun tetap boleh piknik. Wisata asal luar Bandung Raya kenapa tidak, selama mereka bisa menerapkan protokol kesehatan," papar Heri saat ditemui Ayobandung.com-jejaring Suara.com, Rabu (28/4/2021).
Baca Juga: Hengky Kurniawan Izinkan Warga Bandung Raya Piknik ke KBB
"Di Lembang kawasan Cikole itu ada pos penyekatan yang dijaga polisi. Mohon diizinkan bagi wisatawan. Barang bawaan para wisatawan kan beda dengan pemudik," tambahnya.
Berdasarkan catatan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan KBB, angka vaksinasi terhadap pelaku wisata masih rendah. Dari target 1.700 pelaku wisata, yang telah divaksin baru hanya 417 orang.
Oleh karena itu, Heri meminta pengelola wisata mempersiapkan kunjungan saat libur Lebaran ini. Meski tak ada kewajiban menyediakan tes Covid-19, protokol kesehatan berupa, tanda jaga jarak dan tempat mencuci tangan, harus disediakan pengelola.
"Walau tak ada syarat menyediakan tempat tes, pengelola wisata harus menjamin protokol kesehatan berjalan secara ketat," paparnya.
Baca Juga: Sambut Libur Lebaran, Gembira Loka Zoo Beri Promo Presale Tiket Masuk
Berita Terkait
-
Piknik Bersama Maut: Film Pendek yang Ajarkan Pentingnya Menikmati Hidup
-
Gilang Dirga Jadi Cawabup Tapi Belum Lulus Kuliah, Pandji Pragiwaksono Beri Sentilan Menohok
-
Saingan Berat Jeje Govinda, Kekayaan Hengky Kurniawan dan Gilang Dirga Tak Kalah Fantastis
-
Fakta Keluarga Jeje Govinda: Tajir dari Kecil, Ipar Raffi Ahmad Kini Jadi Cabup Terkaya Bandung Barat
-
Unjuk Gigi di Debat Pilkada, Gelagat Jeje Govinda Digunjing: Nyontek?
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Desas-desus Shell Mau Hengkang dari RI Masih Rancu, SPBU Masih Beroperasi
-
Media Asing Soroti 9 Pemain Grade A Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Siapa Saja?
Terkini
-
Rooms Inc d'Botanica Bandung Ikut Semarakkan Program Akhir Tahun Artotel Wanderlust Bertajuk "Serenata Akhir Tahun"
-
Miris! Pelajar SMA Cianjur Jadi Kurir Narkoba Internasional, Raup Untung Puluhan Juta
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024