SuaraJabar.id - Warga Sukabumi dihebohkan dengan kabar seorang pria yang diduga melakukan percobaan penculikan terhadap seorang anak. Kabar ini beredar luas di jejaring media sosial.
Lokasi percobaan penculikan berada di Desa Sukamanah, Kecamatan Cisaat, Kabupaten Sukabumi, Jumat (30/4/2021).
Dari data yang dihimpun, pria itu awalnya mondar mandir dan kemudian datang ke sebuah toko pakaian muslim lalu duduk mendekati ibu-ibu yang sedang membawa Anak di pangkuannya.
Ibu itu panik dan teriak sebab Anak itu direbut oleh pria itu. Warga pun berdatangan dan beberapa pukulan melayang ke pria tersebut.
Kasus ini sudah ditangani polisi dan identitas dari pria yang dituduh penculik itu sudah terungkap.
Kapolsek Cisaat Kompol Rusmadi menyatakan, sekitar pukul 08.00 WIB, Aiptu Uding Sudirman yang merupakan anggota Polsek Cikole menyerahkan pria itu ke Polsek Cisaat.
Menurut Rusmadi, Aiptu Uding yang sedang dalam perjalan pulang melihat warga mengerumuni pria yang sudah diamankan warga dengan tuduhan pencurian dan penculikan namun belum terjadi.
"Dibawa oleh Aiptu Uding Sudirman ke polsek Cisaat dan diserahkan kepada piket polsek Cisaat dalam keadaan memar dibagian wajah dan mata sebelah kiri. Oleh petugas piket dibawa ke rumah sakit untuk dilakukan pemeriksaan medis dan tidak ada luka serius hanya memar di wajah," ujar Rusmadi.
Setelah dari rumah sakit dibawa kembali ke polsek Cisaat. Dari penelusuran yang dilakukan polisi, pria itu berinisial RY, warga Kampung Cibitung, Kabupaten Sukabumi.
Baca Juga: Gagal Diselundupkan, Benih Lobster Senilai Rp 2 Miliar Dilepas Liar
Tak lama datang keluarga istri pria tersebut dari Kecamatan Gunungguruh, Kabupaten Sukabumi. Menurut keterangan keluarga, pria itu mengalami gangguan kejiwaan atau ODGJ.
"Diserahkan kepada pihak keluarga," jelasnya.
Berita Terkait
-
Like, Validasi, dan Kecemasan: Harga Psikologis Mahasiswa di Era Sosmed
-
Estetika Media Sosial: Kala Hidup Lebih Penting Terlihat daripada Dijalani
-
Ketika Akses Ditutup, Risiko Tak Hilang: Pelajaran dari Larangan Media Sosial
-
Membaca Emosi Manusia di Antara Tertawa dan Menangis di Era Media Sosial
-
Hasto Kristiyanto: Satyam Eva Jayate Adalah Benteng Moral PDIP Tegakkan Kebenaran
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
Terkini
-
Gaji UMR Tetap Bisa Punya Mobil! 4 Rekomendasi Mobil Bekas Irit dan Ramah Saku
-
Cuaca Ekstrem Mengancam! Pencarian Korban Longsor Cisarua Terpaksa Dihentikan Sementara
-
17 Alat Berat Dikerahkan Cari 32 Korban Longsor Cisarua, Tim SAR Tembus Kabut Tebal
-
Kunci Jawaban IPS Kelas 8 Halaman 39: Bedah Tuntas Jenis Norma dan Sanksi Pelanggarannya
-
Dedi Mulyadi Bongkar Tambang Pongkor: Gurandil Bertaruh Nyawa, Siapa Bos yang Nikmati Hasilnya?