SuaraJabar.id - Sebanyak 105 Ketua Majelis Ulama Indonesia tingkat desa di Kabupaten Ciamis mendapatkan hibah berupa sepeda motor.
Bantuan itu diserahkan di halaman Pendopo Kabupaten Ciamis, Kamis (6/5/2021).
Selain memberikan hibah sepeda motor untuk MUI Desa, Pemkab Ciamis juga menyerahkan secara simbolis intensif untuk ketua RT dan RW, ketua DKM dan tambahan kesejahteraan bagi Imam Masjid, guru DTA dan TPA.
Bupati Ciamis Herdiat Sunarya mengatakan, di Ciamis ada 258 desa dan 7 kelurahan.
Baca Juga: Puluhan Pemudik Tujuan Ciamis Dihadang Polisi di Bogor
Namun karena kondisi APBD seperti ini, Pemerintah hanya mampu memberikan 105 unit sepeda motor untuk 105 desa.
“Pemberian hibah sepeda motor untuk ketua MUI desa ini kita lakukan secara bertahap. Karena kondisi APBD yang seperti saat ini, insyaalloh untuk tahun depan juga ada,” katanya.
Herdiat menjelaskan, pemberian sepeda motor ini tujuannya untuk menunjang kegiatan keagamaan ketua MUI tingkat Desa, khususnya untuk kepentingan masyarakat.
“Saya tahu tugas ketua MUI di tingkat Desa itu sangat berat dan banyak serta langsung berhadapan dengan masyarakat,” jelasnya.
Herdiat berharap dengan adanya pemberian hibah sepeda motor ini, mudah-mudahan dapat bermanfaat untuk para ulama dalam melaksanakan kegiatannya di desa.
Baca Juga: Viral Larangan Salat Pakai Masker, MUI: Pemahaman Agamanya Berbeda-beda
“Mudah-mudahan dapat bermanfaat untuk menunjang kegiatan keagamaan di setiap desa,” harapnya.
Sementara itu, Ketua MUI Kabupaten Ciamis, KH. Saeful Uyun mengucapkan terimakasih kepada Pemkab Ciamis yang telah memberikan sepeda motor untuk ketua MUI desa.
Untuk tahap awal ini, 105 motor disebar di desa di 27 kecamatan.
“Jadi semua akan diberikan sepeda motor, hanya bertahap. Sisanya kemungkinan tahun depan. Semoga kedepan keuangan Pemkab Ciamis membaik dan masyarakatnya sejahtera,” pungkasnya.
Berita Terkait
-
Usut Aset Tersangka dan Mekanisme Dana Hibah, 8 Anggota DPRD Jatim hingga Staf Dewan Diperiksa KPK
-
Ultimatum Tersangka Kasus Dana Hibah, KPK Ancam Jemput Paksa Ketua Gerindra Jatim Anwar Sadad jika Mangkir Lagi
-
Kabar Sesar Panjalu Ciamis Bikin Resah, Benar Bencana Besar Mengintai?
-
Numpang Kantor Orang, KPK Periksa 7 Bekas Anggota DPRD Jatim Kasus Korupsi Dana Hibah
-
Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah, KPK Cecar Eks Ketua DPRD Jatim soal Pencairan Uang dan Penerimaannya
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Rooms Inc d'Botanica Bandung Ikut Semarakkan Program Akhir Tahun Artotel Wanderlust Bertajuk "Serenata Akhir Tahun"
-
Miris! Pelajar SMA Cianjur Jadi Kurir Narkoba Internasional, Raup Untung Puluhan Juta
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024