SuaraJabar.id - Lelaki berinisial R alias Ahok nekat melakukan percobaan gantung diri di toilet Masjid Ar Romdhon, Kampung Sukasari RT1/2 Desa Purbaya, Kecamatan Purbaya, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (15/5/2021).
Ahok yang masih berusia 25 tahun nekat mencoba bunuh diri Sabtu sekitar pukul 10.00 WIB, lantaran baru saja bercerai.
Kapolsek Purabaya Ajun Komisaris Polisi Sutarna dalam keterangan tertulisnya yang dikutip Suara.com dari Sukabumiupdate.com, mengatakan niat buruk Ahok untuk mengakhiri hidupnya di toilet masjid menggunakan sarung digagalkan mantan istrinya berinisial SR.
Selain mantan istri, petugas masjid dan warga sekitar juga berhasil menggagalkan aksi Ahok tersebut.
Baca Juga: Aura Kasih Ungkap Mahar Pernikahan dari Mantan Suami
"Latar belakang depresi karena pisah (cerai). Dari istri, R diketahui suka mengonsumsi obat psikotropika jenis tramadol," kata Sutarna.
Seusai sadarkan diri setelah mendapatkan penanganan di Puskesmas Purabaya, Ahok langsung dibawa pihak keluarga ke Kampung Citalaga I Desa Ciwalat, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Sukabumi. Ahok diketahui memang warga Kampung Citalaga I Desa Ciwalat.
"Barang buktinya sebuah sarung dan R sebelumnya sudah langsung dibawa ke Puskesmas Purabaya untuk menerima penanganan," ujar Sutarna.
Catatan Redaksi:
Hidup seringkali sangat sulit dan membuat stres, tetapi kematian tidak pernah menjadi jawabannya.
Baca Juga: Bercerai, Aura Kasih Tak Menyesal Dinikahi Eryck Amaral
Jika Anda atau seseorang yang Anda kenal sedang mengalami masa sulit dan berkecederungan bunuh diri, sila hubungi dokter kesehatan jiwa di Puskesmas atau Rumah sakit terdekat.
Bisa juga Anda menghubungi LSM Jangan Bunuh Diri melalui email janganbunuhdiri@yahoo.com dan telepon di 021 9696 9293.
Ada pula nomor hotline Halo Kemkes di 1500-567 yang bisa dihubungi untuk mendapatkan informasi di bidang kesehatan 24 jam.
Berita Terkait
-
Kasih Pesan Bijak Usai Digugat Cerai Baim Wong, Paula Verhoeven: Cara Allah Ingin Dekat dengan Kita
-
Sosok Fergy Mage, Pria Diduga Temani Paula Verhoeven ke Sidang Cerai Tak Kalah Mentereng dari Baim Wong?
-
Inikah Hubungan Fergy Mage dan Paula Verhoeven? Diduga Ikut Temani ke Sidang Cerai Baim Wong
-
Apa Arti Allahumma Barik? Sering Dituliskan Paula Verhoeven Selama Perceraian dengan Baim Wong
-
Standar Nikah Muda dan Mengapa Angka Perceraian Semakin Tinggi?
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024
-
Apakah Samsung A35 Tahan Air dan Spesifikasinya
-
Transformasi Digital BRIAPI Sukses Membawa BRI Raih Pengakuan Global
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Tasikmalaya: Media Lokal Perlu Diversifikasi Sumber Pendapatan