SuaraJabar.id - Bencana tanah longsor terjadi di Kampung Kampung Kubang RT 02/16, Desa Bunijaya, Kecamatan Gununghalu, Kabupaten Bandung Barat (KBB) pada Senin (17/5/2021) malam.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa yang diperkirakan terjadi sekitar pukul 23.00 WIB itu. Namun warga dipastikan gagal panen sebab sawahnya tertimbun material longsor berupa tanah.
Camat Gununghalu, Hari Mustika mengungkapkan, longsor tersebut dipicu hujan deras yang mengguyur wilayah tersebut sejak pukul 19.00 WIB.
"Kejadian longsornya diperkirakan pukul 23.00 WIB," kata Hari saat dihubungi Suara.com, Selasa (18/5/2021).
Penanganan pun sempat terkendala cuaca sehingga baru dilaksanakan pada Selasa (18/5/2021) pagi. Longsor tersebut merusak sawah milik tiga warga yang diperkirakan mencapai 1 hektare.
Selain itu, saluran irigasi sepanjang 12 meter dengan lebar 1 meter juga rusak karena tertimbun longsor. Padi yang sudah hijaupun tertimbun dan tidak bisa dipanen pemiliknya.
"Irigasinya hancur. Kalau sawah yang tertimbun sekitar 1 hektare. Kerugiannya belum dihitung," ucap Hari.
Rusaknya saluran irigasi itu, lanjut Hari, juga membuat pengairan ke sawah di sekitarnya menjadi terganggu. Sebab, irigasi tersebut merupakan saluran pengairan utama lahan pertanian di Kampung Kubang.
"Sekitar 30-40 hektare sawah yang terdampak pengairannya," terang Hari.
Baca Juga: Heboh Penampakan Hewan Misterius di Bandung, Cica: Munculnya Setahun Sekali
Kontributor : Ferrye Bangkit Rizki
Berita Terkait
-
Banjir Rendam 120 Rumah dan 40 Hektare Sawah di Gorontalo
-
Banjir Sumatera Luluh Lantahkan 70.000 Ha Sawah, Kapan Perbaikan Dimulai?
-
Wamentan Sudaryono Pastikan Pemulihan Sawah Terdampak Bencana di 3 Provinsi, Tanah Bisa Diolah Lagi
-
Warga Desa Jatiluwih Bali Gelar Aksi Protes dengan Tutupi Sawah
-
Bukan Cuma Kekeringan, Banjir Ekstrem Ternyata Sama Mematikannya untuk Padi
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Mencekam! Nobar Persib vs Persija di Depok Berujung Bentrok, Gang Jati Sempat Memanas
-
GBLA Membiru! 5 Fakta Menarik Persib Kunci Juara Paruh Musim Usai Tekuk Persija 1-0
-
Hindari Titik Ini! Banjir Rendam Jalur Pantura Kudus
-
Persib vs Persija: Antara Dominasi Maung Bandung dan Kebangkitan Macan Kemayoran
-
Mengenal Simpadampro: Aplikasi Futuristik Damkar Bogor yang Bisa 'Ramal' Kebakaran