SuaraJabar.id - Cerita di balik viralnya rumah mewah yang ditinggalkan pemiliknya di Desa Cihanjuang, Kecamatan Parongpong, Kabupaten Bandung Barat (KBB) mulai terkuak.
Menurut cerita warga, rumah yang kini terlihat menyeramkan itu dulunya kerap digunakan sebagai tempat kegiatan-kegiatan yang negatif. Seperti pesta minuman keras dan sebagainya.
"Dulu, udah lama suka dipakai pesta. Suka ada perempuan masuk. Pernah juga digerebeg warga," ujar salah seorang warga yang enggan disebutkan namanya.
Cerita warga itupun ditimpali Asep Supardi, Ketua RT setempat. Menurutnya, dulunya memang rumah mewah tersebut kerap dijadikan tempat pesta, seperti layaknya klub malam.
"Suka dipakai pesta dulunya, narkoba. Perempuan keluar masuk pakai taksi," ujarnya, Kamis (27/5/2021).
Semasa kerap dijadikan tempat pesta yang berbau negatif, kata dia, warga sama sekali tidak diperbolehkan masuk. Sebab merasa terganggu, warga dulunya pernah memaksa untuk menggerebeg tempat tersebut.
"Warga merasa terganggu. Warga awalnya gak tau karena gak boleh masuk ke sana tapi udah curiga. Apalagi ada keluar masuk perempuan," ujar Asep.
Selain itu kata Asep, ia mengau pernah melihat beberapa pesohor datang ke rumah mewah itu.
"Setahun saya Barry Prima dan Ahmad Albar pernah datang ke rumah itu dulu," ujar Asep
Baca Juga: Pria Hitung Penghasilan Jadi Tukang Parkir, Sebulan Bisa Capai Rp 6 Juta
Barry Prima merupakan aktor senior yang kerap bermain di film laga. Sementara Ahmad Albar diketahui rocker kenamaan. Asep tak mengetahui jelas kedatangan kedua artis.
"Kalau tujuannya kurang tau. Tapi pernah liat aja, dulu saya masih muda," ujarnya.
Seperti diketahui, rumah mewah yang terletak di Bandung Barat itu viral di media sosial YouTube. Rumah itu sudah lama tak diinjak pemiliknya yang disebut bernama Heri.
Bahkan sejak dua tahun lalu komunikasinya dengan penjaga terputus sehingga tidak terawat dan terbengkalai. Rumah mewah yang dikelilingi pohon itu mulai tidak terawat dan terbengkalai.
Rumah kosong itu terlihat mengerjakan meski hanya dilihat dari luar gerbang. Dari gerbang, terlihat area halaman rumah tersebut dipenuhi tanaman liat yang sudah tidak terurus.
Sumiyati, isti penjaga rumah tersebut mengatakan, sejak dua tahun terakhir, pemiliknya bernama Heri yang disebut warga China dan sebagai pengusaha itu tak ada kabar. Nomor ponselnya yang ada di HP Dana sudah tidak bisa lagi dihubungi.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Pilihan
-
Siapa Jeffrey Hendrik yang Ditunjuk Jadi Pjs Dirut BEI?
-
Harga Pertamax Turun Drastis per 1 Februari 2026, Tapi Hanya 6 Daerah Ini
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
Terkini
-
Tim SAR Evakuasi 10 Jenazah Lagi di Longsor Bandung Barat, Total Korban Capai 70 Orang
-
BRI Perkuat Ekonomi Rakyat lewat Penyaluran KUR Rp178,08 Triliun
-
Kepungan Air di Awal Tahun: Jakarta, Bekasi dan Cirebon Lumpuh Diterjang Banjir
-
Hindari Perbaikan Sia-sia, Pemkab Bogor Tunggu Cuaca Membaik untuk Pengaspalan Permanen
-
Keajaiban Alam di Jantung Bogor, Bunga Bangkai Raksasa Bersiap Mekar!