SuaraJabar.id - Kasus Covid-19 masih terus menggila. Padahal, banyak pihak yang sudah mengibarkan bendera putih pertanda tak sanggup lagi berkompromi dengan dampak yang ditimbulkan oleh pandemi Covid-19.
Di Kota Bandung misalnya, ratusan restoran dan hotel terpaksa mengibarkan bendera putih sebagai simbol mereka babak belur akibat kebijakan pemerintah dalam mengendalikan Covid-19.
Lalu kapan pandemi Covid-19 akan berakhir? Ahli Tarot Denny Darko mencoba meramalkan kapan pandemi Covid-19 berakhir, khususnya di Indonesia.
Menurut ramalan Danny Darko, Indonesia masih akan melewati satu kali lagi gelombang Covid-19 sehingga waktu paling cepat untuk terbebas dari Corona ialah setelah Lebaran 2022.
Baca Juga: Sulit Keluar dari Pandemi, Politisi Partai Demokrat: Masih Nego dengan Para Buzzer
Hal itu ia sampaikan dalam sebuah video yang tayang pada Selasa lalu, 27 Juli 2021, di mana Denny mengeluarkan sebuah kartu tarot The Hanged-Man.
Menurut Denny, berdasarkan kartu tarot tersebut, dirinya melihat jika hanya imun tubuh yang bisa melawan virus Covid-19.
“Kita semua ini sekarang kebingungan karena ini adalah sesuatu yang tidak ada obatnya, virus tidak bisa dimatikan karena dia tidak pernah hidup,” ujarnya, dilansir Suarabogor.id, Kamis (29/7/2021).
“Akhirnya hanya imun kita yang akan bisa memberikan perlawanan yang paling efektif untuk melawan virus Covid-19.”
Denny Darko melihat jika hilangnya Covid-19 akan terjadi di tahun 2022, tetapi ada satu lagi gelombang yang harus dilewati sebelumnya.
Baca Juga: Varian Delta Masuk 7 Provinsi, Paling Banyak di Jakarta, di Bali ada 8 Kasus
“Jika ini terjadi, seharusnya yang terdekat akan kita sambut ini adalah potensi hilang total ini paling cepat setelah lebaran 2022,” jelasnya.
Berita Terkait
-
Beda Ramalan Hard Gumay dan Denny Darko soal Isu Perselingkuhan Ridwan Kamil
-
Ramalan Denny Darko soal Luna Maya dan Maxime Bouttier, Kini Akan Menikah
-
Ahli Tarot Terawang Kedekatan Verrell Bramasta dengan Fuji: Ini Artinya ...
-
Pasar Saham Indonesia Terjun Hebat, Lebih Parah dari IHSG Era Pandemi COVID-19?
-
Ramalan Tarot Rekening Bank Anda Minggu Ini: Bagaimana Agar Tidak Cemas soal Uang?
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura